Demikian disampaikan oleh dokter pemerhati gaya hidup, dr Grace Judio-Kahl, MSc, MH, dalam acara peluncuran Milo Champ Squad, yang diadakan di Senayan National Golf Club, Jakarta, Kamis (14/7/2016).
Baca juga: Begini Caranya Agar Tumbuh Kembang Anak Optimal
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ia mencontohkan, anak berusia 7-9 tahun pada umumnya akan membutuhkan 49 gram protein, 1.000 mg kalsium dan 10 mg zat besi untuk kebutuhan energinya selama satu hari penuh.
"Kebutuhan gizi yang optimal tersebut dapat mendukung kegiatan anak seperti belajar, bermain dan olahraga," imbuhnya.
Oleh sebab itu, dr Grace berpesan agar orang tua lebih memerhatikan kembali pemenuhan gizi anak. Beda usia berarti beda pula kebutuhan nutrisinya. Porsi dan pemilihan menu makanan bisa disesuaikan dengan kebutuhan tumbuh kembang dan aktivitas anak. Untuk lebih detail, dr Grace menuturkan orang tua tak perlu takut untuk berkonsultasi dengan dokter gizi.
Baca juga: Trik Simpel Tingkatkan Imunitas si Kecil Agar Tak Mudah Sakit
(ajg/vit)











































