Ya, sebuah penelitian menyebutkan bahwa terlalu sering mengonsumsi junk food dapat membuat Anda menjadi malas untuk bergerak. Yang lebih mengejutkan, efek ini akan terus bertahan meskipun Anda sudah kembali pada pola makan yang sehat.
Dalam studi ini, peneliti dari University of Los Angeles melakukan pengamatan terhadap dua kelompok tikus selama enam bulan. Satu kelompok diberikan makanan alami seperti jagung dan kelompok lainnya diberikan makanan olahan yang kaya akan gula dan hampir tak bernutrisi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selain itu, tikus-tikus ini juga mengambil waktu istirahat lebih banyak saat sedang diberikan sebuah aktivitas permainan.
Meskipun tikus kelompok kedua tersebut kemudian diberikan makanan alami sama seperti tikus kelompok pertama, tingkat kemalasan dan banyaknya aktivitas yang dilakukan oleh tikus-tikus tersebut hampir tak mengalami perubahan.
"Kita selama ini sering beranggapan bahwa seseorang menjadi gemuk karena malas. Padahal sebaliknya, kebiasaan makan makanan tak sehat dan membuat gemuk itulah yang menjadikan seseorang malas. Gemuk adalah penyebab malas, bukan akibat dari malas," pungkas Blaisdell, salah seorang peneliti dari University of Los Angeles, seperti dikutip dari jurnal Physiology and Behavior, Kamis (18/12/2014).
(ajg/up)











































