Ini Ciri Nyeri Dada karena Serangan Jantung

Ini Ciri Nyeri Dada karena Serangan Jantung

Muhamad Reza Sulaiman - detikHealth
Kamis, 05 Nov 2015 19:02 WIB
Ini Ciri Nyeri Dada karena Serangan Jantung
Foto: KyKyPy3HuK
Jakarta - Tak semua nyeri dada merupakan tanda serangan jantung. Namun jika dada terasa nyeri jangan diabaikan.

dr Anasthasia Sari Sri Mumpuni, SpJP, dari RS Pondok Indah-Puri Indah mengatakan bahwa nyeri dada sering kali dianggap remeh, terutama oleh perempuan. Padahal bisa jadi itu merupakan tanda serangan jantung.

"Memang perlu diingat nyeri dada non jantung banyak. Bisa karena paru, otot dinding dada atau lambung. Tapi bukan berarti harus dianggap remeh. 30 Persen perempuan sulit menyadari karena menganggap nyeri dada tidak berbahaya, padahal serangan jantung," tutur dr Sari dalam temu media di Kembang Goela Restaurant, Jl Sudirman, Jakarta Pusat, Kamis (5/11/2015).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Baca juga: Ada Orang Pingsan karena Serangan Jantung? Begini Pertolongan Pertamanya

Dikatakan dr Sari bahwa nyeri dada karena serangan jantung biasanya memiliki ciri khas, antara lain terasa menyebar ke rahang, punggung dan lengan bagian kiri. Biasanya nyeri berlangsung selama 5-10 menit dan terjadi ketika sedang beraktivitas.

Ciri lain yang mengikuti adalah keringan dingin dan rasa seperti mau pingsang. Pada perempuan bisa juga muncul gejala lain seperti nyeri di ulu hati, rasa terbakar di dada hingga kembung dan pusing.

"Jika merasa seperti itu harus langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapat perawatan. Semakin terlambat dibawa ke rumah sakit semakin banyak risikonya," terangnya.

Pertolongan pertama yang bisa diberikan adalah melakukan resusitasi jantung paru. Resusitasi terdiri dari 30 kali penekanan dan dua kali bantuan napas, dilakukan di permukaan yang datar dan keras.

Setelah itu buka jalan napas korban dengan menengadahkan kepala dan mengangkat dagu, jepit hidung dengan jari dan berikan napas bantuan. Siklus ini dilakukan selama 5 kali sembari menelepon ambulans.

Baca juga: Jika Teman Berkata Ingin Bunuh Diri, Ini yang Harus Anda Lakukan (mrs/vit)

Berita Terkait