Video yang diunggah ke LiveLeak ini sudah dilihat oleh lebih dari 18.000 orang dan mendapatkan lebih dari 200 komentar. Mayoritas netizen merasa geli dan jijik melihat pemandangan tersebut. Diketahui, bahwa cacing yang terdapat di mata si wanita merupakan jenis nematoda atau cacing gelang.
Diungkapkan profesor Mark Viney, ahli biologi yang mengkhususkan diri di bidang cacing gelang, nematoda bisa masuk ke tubuh manusia melalui olahan daging yang tidak dimasak dengan baik atau kontak dengan kotoran serta air yang terkontaminasi kotoran manusia maupun hewan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Infeksi Parasit Cacing Gelang Bisa Tingkatkan Kesuburan Wanita
Ia mengatakan, dalam video tersebut, nampaknya cacing gelang itu berada di aqueous humor atau cairan seperti agar-agar yang terdapat di antara kornea dan lensa mata. Prof Viney menduga bahwa cacing tersebut bukanlan cacing dewasa karena cacing dewasa biasanya akan berada di bagian tubuh yang lain.
Cacing ini bisa hidup di dalam mata sebab parasit tersebut dikatakan Prof Viney sudah berevolusi karena sebelumnya ia bisa bertahan hidup di tubuh hewan. Saat 'bersemayam' di tubuh mausia, cacing gelang bisa mengubah respons imun tuan rumahnya sehingga ia bisa bertahan hidup.
Menurut laporan jurnal Current Opinion in Opthalmology, di beberapa wilayah di dunia, infeksi parasit pada mata merupakan penyebab utama kebutaan. Sementara, infeksi cacing gelang pada mata lebih sering terjadi di negara berkembang.
"Infeksi bisa diatasi dengan pemberian obat antiparasit, pembedahan untuk mengeluarkan cacing, dan tindakan intervensi misalnya saja mencegah terjadinya pencemaran yang bisa menjadi jalur cacing gelang masuk ke tubuh manusia," kata Prof Viney.
Baca juga: Waspada, Lalapan Bisa Jadi Pintu Masuk Telur Cacing ke Tubuh Manusia
(rdn/up)











































