Selain tidak nyaman, keluhan seperti ini juga mengganggu ritme latihan. Manfaat yang diharapkan dari olahraga, jadi tidak maksimal.
Sebuah penelitian terbaru di Australia mengungkap cara jitu untuk mengatasinya. Menurut para ilmuwan, gangguan pencernaan saat olahraga bisa diatasi dengan memodifikasi pola makan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Olahraga Bisa Redakan Stres, Bahkan Tanpa Harus Berkeringat
Jenis karbohidrat ini tidak dicerna dengan baik di lambung. Ketika mencapai usus besar, karbohidrat ini difermentasikan oleh bakteri usus dan menghasilkan gas. Ini yang menyebabkan perut terasa tidak nyaman, dan kadang-kadang jadi kebelet buang air besar (BAB).
Untuk membuktikannya, Dana Lis dari University of Tasmania meneliti 11 pelari rekreasional. Setelah 6 hari mengamati diet dan berbagai keluhan yang muncul saat olahraga, Lis menyimpulkan bahwa modifikasi diet bisa mengatasi masalah tersebut. Demikian dikutip dari Livescience.
Baca juga: Kesalahan-kesalahan yang Bikin Perut Tak Pernah Bisa Six Packs
(up/up)











































