Tapi tidak dengan wanita yang bernama Danica Marjanovic. Dulunya ia memiliki tubuh kurus, tetapi kini Danica sangat bersyukur dengan tubuh gendutnya, dan tidak ingin memiliki tubuh kurus lagi.
Dilansir dari health.com, Danica mengidap gangguan makan atau yang disebut anoreksia tanpa adanya diagnosis. Tubuhnya sangat kurus, jauh berbeda dari bentuk tubuhnya yang sekarang. Anoreksia itu telah membuat kesehatan mentalnya ikut menurun.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Ini Tanda-tanda Kamu Mengidap Anoreksia
Danica Marjanovic sekarang bertubuh gemuk dan merasa sangat bangga dengan dirinya sendiri/Foto: Instagram @lovefromdanica |
Ia membeberkan betapa tidak bahagianya menjadi kurus. Menurutnya, menjadi kurus bukanlah sebuah prestasi, juga tidak mencerminkan kebahagiaan seseorang.
Berjuang selama tujuh tahun mengatasi gangguan makannya yang tidak teratur, akhirnya Danica berhasil mengalahkan anoreksianya itu. Berat badannya meningkat terus-menerus.
"Lemak di tubuhmu tidak ada hubungannya dengan seberapa sehat dan bahagianya hidupmu," tambahnya.
Danica merasa sangat bahagia dengan tubuhnya saat ini yang bisa dibilang berlebih meskipun banyak komentar negatif datang dan mengatakan bahwa gendut itu tidak sehat.
"Kamu harus berusaha untuk mencintai tubuhmu sendiri," pungkasnya.
Baca juga: Tinggal Kulit dan Tulang, Potret Mereka yang Berjuang Lawan Anoreksia (wdw/up)












































Danica Marjanovic sekarang bertubuh gemuk dan merasa sangat bangga dengan dirinya sendiri/Foto: Instagram @lovefromdanica