Ia menyebutkan bahwa aksinya dikarenakan headphone itu dipakai banyak orang sehingga bisa kotor. Dan demi kenyamanan, ia melapisi dengan tisu.
Apa risiko menggunakan headphone secara bergantian dengan orang lain? Dokter spesialis telinga, hidung, dan tenggorokan (THT), dr Budianto Komari, SpTHT mengatakan kebiasaan itu bisa berisiko terjadinya penularan kuman, jamur, atau bakteri.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
dr Budianto menyebutkan bahwa risiko besar tertular terjadi saat menggunakan earphone secara bergantian, karena ada bagian yang masuk ke lubang telinga. Sedangkan pada headphone, risikonya tidak sebesar earphone karena hanya sampai daun telinga.
"Headphone risikonya lebih kecil, tapi iya (bisa tertular)," tambah dokter dari KSMF THT RS Kanker Dharmais itu.
Dengan melapisi headphone dengan tisu, seperti dilakukan Via Vallen, kata dr Budianto bisa meminimalisir terjadinya penularan kuman, jamur, ataupun bakteri.











































