Seperti kejadian yang dialami oleh Lv, pria usia 24 tahun, yang mengejutkan para dokter karena mereka menemukan koloni kecoak yang tinggal di dalam telinganya. Lv yang berasal dari Huiyang, China Selatan, merasakan sakit yang tajam di telinga kanannya saat tidur.
Merasa sakitnya berlarut-larut, ia kemudian mengunjungi Rumah Sakit Sanhe di daerahnya. Saat pemeriksaan, dokter mengecek dengan menggunakan senter dan menemukan sesuatu seperti kecoak besar di dalam telinganya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
dr Zhong kemudian mengeluarkan bayi kecoak satu per satu menggunakan pinset sebelum mengeluarkan induknya. Begitu semuanya sudah keluar, rasa sakitnya segera berhenti.
Beruntung Lv hanya mengalami luka ringan di saluran telinga kanannya. Doktr meresepkan salep dan krim sebelum dipulangkan pada hari yang sama.
Mungkin banyak yang bertanya-tanya, kebiasaan buruk seperti apa yang dilakukan Lv sampai keluarga kecoak bisa hidup di telinganya? Rupanya Lv punya kebiasaan meninggalkan sisa makanan di dekat tempat tidurnya yang jelas merupakan tanda besar selamat datang untuk kecoak.
"Kebersihan rumah tangga yang baik membantu mencegah munculnya dan penyebaran kecoak," pungkas dr Zhong.
(kna/up)











































