Hal ini juga menimpa Jessica Iskandar (Jedar) yang tengah mempersiapkan pernikahan. Ia mengakui bahwa sempat merasakan stres hingga jatuh sakit beberapa waktu lalu.
Menurut psikolog anak dan keluarga, Anna Surti Ariani MPsi, perasaan stres menjelang pernikahan wajar dialami calon pengantin. Tapi stres yang dialami adalah stres yang bersifat positif.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Wanita yang disapa Nina ini menyarankan untuk melakukan relaksasi dengan menutup mata dan mengatur napas. Bernapas kemudian lepaskan berulang kali sampai tenang. Menurutnya ini adalah P3K terbaik untuk membuat pikiran lebih jernih dan tenang.
Sementara itu, psikolog klinis dewasa, Wulan Ayu Ramadhani, M Psi, mengatakan sebelum melangkahkan kaki ke pelaminan calon pengantin harus mengetahui terlebih dahulu tentang konsep pernikahan. Sebaiknya pernikahan dilakukan ketika seseorang sudah memiliki kesiapan mental, tanpa adanya paksaan dan tekanan dari siapapun.
"Kesiapan mental di sini tidak hanya kemauan untuk menikah atas keinginan sendiri, tetapi juga kesiapan bahwa akan ada penambahan peran dan tanggung jawab," kata Wulan.
Dengan begitu, saat menghadapi pernikahan dan mempersiapkannya akan lebih mudah. Meski banyak yang perlu disiapkan, tetap perhatikan kesehatan ya! Luangkan waktu untuk mendapatkan relaksasi dan kesiapan mental yang baik.
(fds/fds)











































