Tips Dokter Cegah Penyakit Kronis Kambuh Saat Libur Panjang

ADVERTISEMENT

Tips Dokter Cegah Penyakit Kronis Kambuh Saat Libur Panjang

Sarah Oktaviani Alam - detikHealth
Senin, 30 Des 2019 08:30 WIB
Tips sehat cegah penyakit kronik kambuh. Foto ilustrasi: shutterstock
Jakarta - Berbagai penyakit kronik cenderung muncul pasca liburan panjang, seperti libur akhir tahun. Hal ini disebabkan karena berbagai makanan dan minuman enak yang kalap dikonsumsi saat merayakan pesta pergantian tahun bersama teman atau keluarga, baik di rumah maupun di tempat lain.

Biasanya makanan atau minuman yang dikonsumsi saat liburan memiliki kalori dan lemak tinggi, terlalu manis, serta bersoda yang tidak baik untuk kesehatan. Akhirnya berbagai penyakit kronik menghantui seperti kolesterol tinggi, kencing manis, asam urat, hipertensi, bahkan obesitas atau kegemukan.

Untuk mencegah hal itu terjadi, Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) Prof dr Ari Fahrial Syam memberikan 8 tipsnya:


1. Kualitas makanan harus diperhatikan

Saat akan mengkonsumsi makanan atau minuman, alangkah baiknya cek kualitasnya. Rendahnya food safety menuntut kita agar lebih selektif dalam memilih panganan. Cek apakah makanan masih layak dikonsumsi atau bahan yang dikandungnya aman untuk kesehatan tubuh, seperti tanggal kadaluarsanya.

2. Atur jumlah kalori yang dikonsumsi

Selain bahan pembuat dan tanggal kadaluarsa, jangan lupa perhatikan kadar atau jumlah kalori yang dimiliki makanan atau minuman yang dikonsumsi. Meskipun cuma camilan yang kecil, pasti punya kalori juga. Jadi jangan lupa cek labelnya ya.

3. Kurangi porsi makan

Coba untuk mulai kurangi porsi makan, terlebih saat makan bersama teman atau keluarga di malam pergantian tahun. Jika cenderung lebih suka camila, kamu bisa batasi konsumsi nasi ataupun sebaliknya. Ini bisa membantu kamu dalam mengontrol berat badan supaya tetap stabil menyambut tahun 2020 nanti.

4. Hindari camilan berkalori tinggi

Buat kamu yang sering ngemil coklat, keju, atau makanan berlemak lainnya coba mulai dikurangin deh. Makanan berlemak ini justru mengandung jumlah kalori yang 2 kali lebih besar dari makanan karbohidrat, seperti nasi lho. Efeknya, impian body goal akan sirna.

5. Perbanyak minum air putih

Biar semakin sehat dan bugar, jangan lupa perbanyak juga minum air putih hingga lebih dari 2 liter per harinya.

6. Rutin konsumsi makanan sehat

Jangan cuma diet atau konsumsi makanan rendah lemak, kamu juga harus banyak makan sayur dan buah-buahan. Usahakan selipkan makanan ini saat sarapan, makan siang, malam, bahkan dijadikan camilan sehat juga bisa.

7. Jangan lupa olahraga

Liburan bukan berarti libur juga olahraganya. Tetap rutin berolahraga atau menggerakkan badan di waktu-waktu senggang, biar berat badan dan bentuk tubuh stabil, bugar, dan sehat.

8. Tidur yang cukup

Meskipun ingin ikut merayakan tahun baru, usahakan jangan begadang sampai pagi ya. Tetap harus penuhi waktu istirahat yang cukup minimal tidur 6 sampai 8 jam.


Simak Video "Lebih dari Separuh Populasi Dunia Diprediksi Alami Obesitas pada 2035"
[Gambas:Video 20detik]
(sao/fds)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT