Jakarta - Bruna Rangel Lima adalah fitness trainer kelahiran Brazil yang sering membagikan tips dan menu latihan untuk memiliki bokong kencang.
Ingin Punya Bokong Kencang? Coba Tiru Tips Pelatih Kebugaran Ini
Senin, 23 Jul 2018 21:46 WIB
Bruna merupakan salah satu fitness trainer populer dengan follower mencapai lebih dari 1,7 juta. (Foto: instagram/xoobruna)
Selanjutnya, gerakan mengangkat kaki ke samping untuk mengencangkan otot paha atas dan panggul. Tambahkan beban di kaki untuk hasil yang lebih maksimal. (Foto: instagram/xoobruna)
Jangan lupa, squat dengan beban merupakan keharusan agar otot bokong terbentuk sempurna. (Foto: instagram/xoobruna)
Lagi, latihan glute bridge dengan karet elastis untuk memberikan tambahan tantangan. (Foto: instagram/xoobruna)
Gerakan kick-out ke belakang berguna tak hanya untuk bokong, tapi juga paha dan betis. (Foto: instagram/xoobruna)
Deadlift beban boleh dilakukan untuk melatih kekuatan otot. (Foto: instagram/xoobruna)
Jika bosan, latihan step-up bisa ditambah dengan karet elastis untuk variasi. (Foto: instagram/xoobruna)
Leg-up untuk otot bokong yang kencang dan seksi. (Foto: instagram/xoobruna)











































