Jakarta - Kumpulan foto ini mengabadikan momen di mana para hewan sedang berurusan dengan dokter gigi. Kamu sudah periksa kesehatan gigi dan mulutmu belum?
Foto: Ketika Gajah dan Hewan Lainnya ke Dokter Gigi
Ini momen di mana Sally si simpanse berkunjung ke dokter gigi di tahun 1930. (Foto: General Photographic Agency/Getty Images)
Kebun binatang Bristol secara rutin mengadakan check up untuk para penghuninya, termasuk Mr Ben, loris yang berusia 3 tahun. (Foto: Matt Cardy/Getty Images)
Setelah dilakukan pemeriksaan, ia didiagnosis dengan masalah minor di gusi dan diberikan antibiotik untuk pengobatannya. (Foto: Matt Cardy/Getty Images)
Pernah dengar kata-kata 'senyum kuda'? Soalnya kuda giginya memang berderet dengan rapi. (Foto: Ian Forsyth/Getty Images)
Diperiksa dulu ya giginya, Kud, biar sehat. (Foto: Ian Forsyth/Getty Images)
Sudah periksakan hewan peliharaanmu ke dokter? Eh bentar, kamu sendiri juga sudah ke dokter gigi kan? (Foto: Leon Neal/Getty Images)
Pemeriksaan kondisi dari gajah Asia termasuk di antaranya cek kesehatan giginya dong. (Foto: Chris Jackson/Getty Images)











































