Jakarta - Warga ramai-ramai mendukung gerakan #BeraniGundul yang diadakan oleh Yayasan Kasih Anak Kanker Indonesia (YKAKI). Yuk, intip keseruannya di sini.
Hari Kanker Anak
Ramai-ramai #BeraniGundul Rayakan Hari Kanker Anak Sedunia

Warga ramai-ramai mendukung gerakan #BeraniGundul yang diadakan di Tribeca Central Park, Jakarta, Minggu (26/2/2023). Gerakan ini digelar oleh Yayasan Kasih Anak Kanker Indonesia (YKAKI) yang bekerja sama dengan berbagai pihak. (Foto: Andhika Prasetia)
Pendiri Yayasan kanker Indonesia (YKAKI) Ira Soelistyo mengatakan, gerakan #BeraniGundul adalah bentuk ekspresi dan empati kepada pejuang kanker, seperti mereka yang terpaksa kehilangan rambut akibat efek samping dari obat kemoterapi yang diberikan. (Foto: Andhika Prasetia)
#BeraniGundul yang diadakan dengan potong rambut massal ini dapat diikuti oleh masyarakat umum, mulai dari anak-anak, remaja, hingga orang dewasa. Mereka rela memotong rambutnya sebagai bentuk dukungan pasien kanker. (Foto: Andhika Prasetia)
Sebelum dan setelah dipotong, peserta akan difoto untuk menunjukkan perubahan rambutnya. (Foto: Andhika Prasetia)
Anda bisa ikut serta dalam gerakan #BeraniGundul. Caranya mudah. Segera beli tiketnya di https://dtk.id/harikankeranak dan Anda pun dapat mengikuti seluruh rangkaian acara #BeraniGundul, termasuk potong rambut bersama. (Foto: Andhika Prasetia)
Dengan tiket seharga Rp 50 ribu, Anda sudah membantu perjuangan pasien kanker anak. Hasil penjualan tiket akan didonasikan ke YKAKI. (Foto: Andhika Prasetia)
Salah seorang peserta berpose sebelum dan setelah dicukur gundul. (Foto: Andhika Prasetia)