Jakarta - Interbat Aesthetic meluncurkan rangkaian Ionic Skincare System pertama di dunia yang memadukan Ion Balancing Minerals dengan Intercellular Lamellar Emulsion.
Foto Health
Kesehatan Kulit dengan Perawatan Holistik
dr. Gloria Novelita, SP.DVE, FINSDV, dr. M. Akbar Wedyadhana, SP.DVE, FINSDV, FAADV dan Olivia Subaya, Product Manager Xtracare saat berdiskusi kesehatan kulit di Jakarta, Selasa (20/2/2024). Menurut para pakar biologi molekuler dalam International Journal of Molecular Sciences, perubahan iklim dapat merusak skin barrier atau lapisan terluar kulit yang menjadi pertahanan pertama tubuh sehingga meningkatkan resiko iritasi dan infeksi kulit.
Menjawab kebutuhan masyarakat Indonesia atas produk skincare yang tidak hanya merawat tapi juga mengembalikan kesehatan kulit, Interbat Aesthetic meluncurkan rangkaian produk pertamanya di bawah brand Xtracare sebagai Ionic Skincare System pertama di dunia yang memadukan teknologi Ion Balancing Minerals dengan Intercellular Lamellar Emulsion.
Ion Balancing Minerals adalah teknologi pertama di dunia yang berhasil menggunakan ion dari mineral alam kalsium dan magnesium dalam formulasi skincare yang stabil. Ion sendiri adalah molekul bermuatan listrik yang terdapat di alam termasuk sel tubuh kita.











































