Jakarta -
Di bagian pertama, detikHealth sudah mengulas 5 penyebab jari-jari tangan dan kaki selalu merasa kedinginan. Lima penyebab lainnya akan dibahas di bagian kedua berikut ini.
Selain karena dipicu oleh berbagai macam penyakit, jari-jari yang selalu terasa dingin juga berhubungan dengan kondisi psikologis. Misalnya saat stres, bagian tersebut cenderung untuk terasa dingin. Begitu juga saat gelisah.
Baca juga: 10 Penyebab Jari-jari Selalu Merasa Kedinginan (1)
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lanjutan dari bagian pertama, ini dia 5 penyebab jari-jari terasa dingin.
1. Kekurangan vitamin B-12
Foto: Thinkstock
|
Sama seperti zat besi, vitamin B-12 yang ada pada daging-dagingan, susu dan telur, juga penting untuk pembentukan sel darah merah. Kekurangan vitamin B-12 bisa menyebabkan penurunan jumlah sel darah merah dan juga anemia.
2. Tekanan darah rendah
Foto: thinkstock
|
Hipotensi atau tekanan darah rendah bisa disebabkan oleh banyak hal, seperti kehilangan darah, efek samping obat, dan juga masalah endokrin. Saat tekanan darah turun, jantung akan lebih banyak mengalirkan darah ke organ-organ vital. Dampaknya, badan mudah terasa lemas, dan beberapa bagian tubuh akan merasa dingin.
3. Stres dan gelisah
Foto: Getty Images
|
Saat mengalami stres dan gelisah, adrenalin meningkat. Akibatnya pembuluh darah menyempit, termasuk di bagian ekstremitas seperti ujung-ujung jari. Berkurangnya darah yang mengalir membuat bagian-bagian tersebut cenderung merasa dingin.
4. Obat-obatan
Foto: Thinkstock
|
Menyempitnya pembuluh darah di bagiaan ujung jari membuat bagian ini terasa dingin. Penyempitan bisa disebabkan oleh banyak hal, salah satunya efek samping bebera jenis obat-obatan. Di antaranya adalah beta bloker untuk darah tinggi, beberapa jenis obat kanker, obat migrain, dan pelega tenggorokan.
5. Rokok
Foto: thinkstock
|
Bagi yang sulit menemukan alasan untuk berhenti merokok, fakta ini patut dipertimbangkan. Nikotin dalam rokok menyebabkan pembuluh darah menyempit. Jika yang menyempit adalah pembuluh darah di jari, maka dampaknya paling hanya kedinginan. Bayangkan saja seandainya yang menyempit adalah pembuluh darah menuju otak atau jantung.
Sama seperti zat besi, vitamin B-12 yang ada pada daging-dagingan, susu dan telur, juga penting untuk pembentukan sel darah merah. Kekurangan vitamin B-12 bisa menyebabkan penurunan jumlah sel darah merah dan juga anemia.
Hipotensi atau tekanan darah rendah bisa disebabkan oleh banyak hal, seperti kehilangan darah, efek samping obat, dan juga masalah endokrin. Saat tekanan darah turun, jantung akan lebih banyak mengalirkan darah ke organ-organ vital. Dampaknya, badan mudah terasa lemas, dan beberapa bagian tubuh akan merasa dingin.
Saat mengalami stres dan gelisah, adrenalin meningkat. Akibatnya pembuluh darah menyempit, termasuk di bagian ekstremitas seperti ujung-ujung jari. Berkurangnya darah yang mengalir membuat bagian-bagian tersebut cenderung merasa dingin.
Menyempitnya pembuluh darah di bagiaan ujung jari membuat bagian ini terasa dingin. Penyempitan bisa disebabkan oleh banyak hal, salah satunya efek samping bebera jenis obat-obatan. Di antaranya adalah beta bloker untuk darah tinggi, beberapa jenis obat kanker, obat migrain, dan pelega tenggorokan.
Bagi yang sulit menemukan alasan untuk berhenti merokok, fakta ini patut dipertimbangkan. Nikotin dalam rokok menyebabkan pembuluh darah menyempit. Jika yang menyempit adalah pembuluh darah di jari, maka dampaknya paling hanya kedinginan. Bayangkan saja seandainya yang menyempit adalah pembuluh darah menuju otak atau jantung.
(up/vit)