Jakarta -
Terlambat bangun sahur dan sudah mendekati waktu imsak? Jangan panik. Empat menu makanan ini meski ringkas disiapkan namun nilai gizinya cukup tinggi lho.
Kuncinya, menu makanan haruslah yang sulit dicerna dalam waktu singkat serta memiliki kandungan gizi seimbang. Karena itu makanan seperti mie instan atau makanan siap saji lainnya tidak dianjurkan untuk dikonsumsi saat sahur karena mengangdung indeks glikemik tinggi sehingga mudah dicerna.
Nah, dirangkum detikHealth, berikut beberapa makanan dan minuman yang memiliki proses cerna atau rasa kenyang yang lebih lama sehingga cocok dikonsumsi ketika waktu sahur tinggal sedikit:
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: 5 Tips Tidur Agar Tidak Telat Bangun Sahur
1. Susu
Foto: iStock
|
dr A.R. Inge Permadhi, MS, SpGK dari Departemen Ilmu Gizi FKUI mengatakan bahwa susu merupakan minuman yang mampu membuat perut terasa kenyang. Susu menurut dr Inge, mengandung kalsium, karbohidrat dan juga banyak mineral bermanfaat lainnya."Minum susu juga baik sekali. Karena susu dapat membuat lambung lebih cepat kenyang dan berenergi," ujarnya.
2. Buah berserat tinggi
Foto: iStock
|
Buah-buahan berserat tinggi seperti anggur, pir dan apel merupakan menu yang tepat saat waktu sahur tinggal sedikit. Sebabnya, serat yang tinggi membuat proses pencernaannya berjalan lebih lambat daripada biasanya."Buah-buahan tersebut memang benar dapat membantu tubuh agar tak mudah lapar. Karena buah-buahan itu memiliki serat yang tinggi. Lebih baik untuk memakan buah tersebut beserta dengan kulitnya, terutama untuk buah apel, pir, dan anggur. Untuk jeruk makanlah dengan serat buahnya yang berwarna putih," ujarnya.
3. Oatmeal
Foto: Thinkstock
|
Oatmeal merupakan solusi bagi kebutuhan karbohidrat saat waktu mendesak. Hanya butuh waktu 10-15 Menit, oatmeal sudah siap disantap. Oatmeal juga termasuk makanan yang tepat bagi sahur karena selain ada karbohidrat, kandungan seratnya juga cukup tinggi."Makan oatmeal paling baik, misalnya sisa waktu imsak tinggal 10 menit ya makan oatmeal saja. Oatmeal mengandung karbohidrat kompleks dan banyak serat. Oatmeal juga bisa dikonsumsi dengan cara dicampur buah-buahan," pesan dr Herry Djagat Purnomo, SpPD-KGEH, dari RS Dr Kariadi Semarang.
4. Kacang-kacangan
Foto: iStock
|
Selain buah, makanan lain yang mempunyai serat yang tinggi adalah sayur dan kacang-kacangan. Sayur terutama sayur hijau seperti bayam dan kangkung bisa jadi alternatif menu saat sahur. Sementara kacang-kacangan seperti olahan kacang kedelai, kacang panjang dan lainnya sama baiknya seperti sayur."Jangan lupa banyak minum air putih. Karena serat jika digabungkan dengan air akan mengental seperti agar atau gel yang dapat mengembang di dalam lambung. Inilah yang membuat perut akan menjadi kenyang seharian. Karena serat ini akan masuk ke dalam aliran darah dengan cara perlahan," sambung dr Inge.
Baca juga: Makan Berlebih Saat Sahur, Apa Efeknya Bagi Tubuh?
dr A.R. Inge Permadhi, MS, SpGK dari Departemen Ilmu Gizi FKUI mengatakan bahwa susu merupakan minuman yang mampu membuat perut terasa kenyang. Susu menurut dr Inge, mengandung kalsium, karbohidrat dan juga banyak mineral bermanfaat lainnya.
"Minum susu juga baik sekali. Karena susu dapat membuat lambung lebih cepat kenyang dan berenergi," ujarnya.
Buah-buahan berserat tinggi seperti anggur, pir dan apel merupakan menu yang tepat saat waktu sahur tinggal sedikit. Sebabnya, serat yang tinggi membuat proses pencernaannya berjalan lebih lambat daripada biasanya.
"Buah-buahan tersebut memang benar dapat membantu tubuh agar tak mudah lapar. Karena buah-buahan itu memiliki serat yang tinggi. Lebih baik untuk memakan buah tersebut beserta dengan kulitnya, terutama untuk buah apel, pir, dan anggur. Untuk jeruk makanlah dengan serat buahnya yang berwarna putih," ujarnya.
Oatmeal merupakan solusi bagi kebutuhan karbohidrat saat waktu mendesak. Hanya butuh waktu 10-15 Menit, oatmeal sudah siap disantap. Oatmeal juga termasuk makanan yang tepat bagi sahur karena selain ada karbohidrat, kandungan seratnya juga cukup tinggi.
"Makan oatmeal paling baik, misalnya sisa waktu imsak tinggal 10 menit ya makan oatmeal saja. Oatmeal mengandung karbohidrat kompleks dan banyak serat. Oatmeal juga bisa dikonsumsi dengan cara dicampur buah-buahan," pesan dr Herry Djagat Purnomo, SpPD-KGEH, dari RS Dr Kariadi Semarang.
Selain buah, makanan lain yang mempunyai serat yang tinggi adalah sayur dan kacang-kacangan. Sayur terutama sayur hijau seperti bayam dan kangkung bisa jadi alternatif menu saat sahur. Sementara kacang-kacangan seperti olahan kacang kedelai, kacang panjang dan lainnya sama baiknya seperti sayur.
"Jangan lupa banyak minum air putih. Karena serat jika digabungkan dengan air akan mengental seperti agar atau gel yang dapat mengembang di dalam lambung. Inilah yang membuat perut akan menjadi kenyang seharian. Karena serat ini akan masuk ke dalam aliran darah dengan cara perlahan," sambung dr Inge.
Baca juga: Makan Berlebih Saat Sahur, Apa Efeknya Bagi Tubuh?
(mrs/up)