Dokter: Preeklampsia Tak Bisa Dicegah, Ibu Hamil Wajib Jaga Kesehatan

ADVERTISEMENT

Dokter: Preeklampsia Tak Bisa Dicegah, Ibu Hamil Wajib Jaga Kesehatan

Ajeng Anastasia Kinanti - detikHealth
Selasa, 19 Jul 2016 18:31 WIB
Foto: ilustrasi/thinkstock
Jakarta - Preeklampsia merupakan salah satu kondisi berbahaya yang bisa terjadi pada setiap ibu hamil. Sayangnya sampai saat ini belum ada cara pasti untuk mencegahnya secara efektif.

Demikian disampaikan oleh Dr dr Didi Danukusumo, SpOG(K). Di sela-sela sidang promosi doktornya yang diadakan di Gedung Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, Salemba Raya, Jakarta Pusat, Selasa (19/7/2016), ia mengungkapkan bahwa preeklampsia memang benar bisa terjadi pada siapa saja dan belum ada cara pencegahan efektifnya.

Menurutnya, kematian ibu saat melahirkan biasanya disebabkan oleh tiga faktor penyebab, yakni perdarahan, preeklampsia dan infeksi. Jika infeksi dikatakan saat ini angka kejadiannya sudah berkurang dan perdarahan sudah banyak kiat pencegahannya, maka tidak bagi preeklampsia.

"Preeklampsia itu penyebabnya kan gangguan penanaman ari-ari dalam rahim, yang bisa disebabkan oleh faktor genetik, infeksi, serta inflamasi atau peradangan. Sehingga salah satu pencegahannya salah satunya adalah yang terkait dengan Annexin V," imbuh dokter yang praktik di RSAB Harapan Kita tersebut kepada detikHealth.

Baca juga: Saat Sudah Didiagnosis Preeklampsia, Ini yang Harus Diperhatikan Ibu Hamil

Annexin V merupakan pembekuan darah yang terjadi di ari-ari. Penelitian sebelumnya pada plasenta pasien dengan preeklampsia menunjukkan adanya penurunan Annexin V. Terkait gangguan pembekuan darah, jika saat diperiksa ditemukan ada resistensi arteri, maka dokter biasanya akan memberikan aspirin dosis rendah, meskipun penelitian bermaknanya secara statistik belum diselesaikan.

"Jadi pencegahan yang seperti 'kalau mau cegah diare maka rajin cuci tangan' itu untuk preeklampsia belum ada. Yang ada hanya pencegahan sekunder. Jadi kalau sudah ada preeklampsia ringan atau tanda-tanda awal, lalu ditangani secara cepat untuk mencegah berlanjut lebih parah," ujar dr Didi.

Beberapa waktu lalu dokter spesialis kebidanan dan kandungan Divisi Fetomaternal RSU Dr Soetomo Surabaya dan RS Pendidikan Universitas Airlangga, dr Khanisyah Erza Gumilar, SpOG, juga mengungkapkan bahwa setiap wanita berisiko mengalami preeklampsia saat hamil. Oleh sebab itu, cek tekanan darah menjadi hal yang wajib dilakukan setiap kali kontrol ke dokter.

"Caranya adalah dengan mengenali faktor risiko preeklampsia. Pengukuran tensi tentunya rutin diperiksa setiap kontrol hamil. Dari hal tersebut kita dapat mengetahui bila ada perubahan tensi," tutur dr Erza.

Ia melanjutkan, selain cara tersebut, skrining dengan menggunakan Doppler velosimetri melalui ultrasonografi atau USG pada arteri uterina juga wajib dilakukan, terutama bagi wanita yang hamil dengan risiko tinggi preeklampsia.

(ajg/vit)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT