Konsultasi Gizi: Asupan Penambah Tinggi Badan

100 Konsultasi Terpopuler 2014

Konsultasi Gizi: Asupan Penambah Tinggi Badan

- detikHealth
Kamis, 15 Jan 2015 12:16 WIB
Konsultasi Gizi: Asupan Penambah Tinggi Badan
Foto: Ilustrasi/Thinkstock
Jakarta - Usia sudah lebih dari 17 tahun, tapi bisakah tinggi badan bertambah? Asupan apa saja yang bisa menambah tinggi badan seseorang? Pertanyaan seputar asupan yang bisa menambah tinggi badan menjadi salah satu pertanyaan terpopuler di Konsultasi Gizi detikHealth 2014.

Salah satu pembaca yang menanyakan seputar tinggi badan adalah Rizki, pria lajang berusia 19 tahun. "Saya Rizky seorang mahasiswa perguruan tinggi di wilayah Bogor, ingin bertanya. Apakah saat seumuran saya badan tidak bisa bertambah tinggi lagi. Jika masih bisa saya harus melakukan apa agar dapat memaksimalkan tinggi badan?"

Menurut pengasuh Konsultasi Gizi detikHealth, Leona Victoria, sampai umur 25 tahun, seseorang masih bisa bertambah tinggi badannya. Caranya adalah dengan rajin merangsang pertumbuhan otot dan tulang dengan berolahraga.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sementara itu ada 2 hal yang penting untuk pertumbuhan otot dan tulang yakni:
- Protein. Sumber terbaik adalah sumber hewani: daging, unggas, ikan, telur, susu. Sumber nabati: produk kedelai (tahu, tempe, susu soya) dan kacang-kacangan
- Kalsium. Sumbernya: susu dan produknya, biji sesame.

Untuk perempuan, menurut Victoria, pertumbuhan terbanyak adalah saat mulai menstruasi sampai 1 tahun sesudahnya. Yang lebih penting dari upaya menambah tinggi badan di usia yang sudah tidak mungkin lagi terjadi pertumbuhan adalah menjaga berat badan ideal.

(vit/vit)

Berita Terkait