Dok, pergelangan kaki (bagian tungkak atau daerah mata kaki) saya kok sering terasa nyeri. Apakah rematik atau esteoporosis. Apa obatnya Dok? Terimakasih.
Maria Narwati (Perempuan Menikah, 35 Tahun), narwatimaria@yahoo.co.id
Tinggi Badan 177 Cm dan Berat Badan 75 Kg
Jawaban
Sendi pergelangan kaki memang salah satu area yang sering timbul nyeri. Aktivitas sehari-hari, beban tubuh atau bahkan akibat alas kaki yang tidak sesuai juga dapat menyebabkan nyeri pada daerah tersebut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Rheumatoid arthiritis dapat sering terjadi pada wanita. Namun untuk melakukan diagnosis tersebut perlu dilakukan pelacakan lebih lanjut baik dari riwayat nyeri yang terjadi, pemeriksaan fisik terutama sendi yang nyeri serta pemeriksaan tambahan lain bila diperlukan. Melihat usia Ibu, kecil kemungkinan osteoporosis telah terjadi.
dr. M. Helmi, Sp.An., MSc.
Dokter spesialis anestesi yang tengah riset untuk PhD Research Fellow di Belanda. Intensive Care Adults Erasmus MC, Kamer H602 's Gravendijkwal 230, 3015CE, Rotterdam, The Netherlands.
(ir/ir)











































