Dok, saya remaja 16 tahun tapi organ reproduksi saya belum bekerja, penis belum membesar. Saya pun belum mengalami mimpi basah. Badan saya pun tidak terlalu tinggi seperti teman-teman yang lain. Saya takut tidak berkembang seperti orang lain. Bagaimana dan solusinya dok? Terimakasih.
M Anshor (Pria Lajang, 16 Tahun), kabayaXXX@yahoo.com
Tinggi Badan 163 Cm dan Berat Badan 42 Kg
Jawaban
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Di alam mimpi seolah tidak ada lagi kekangan, individu bebas menyalurkan birahi yang tertahan di siang hari. Bisa dalam bentuk mimpi masturbasi (seperti yang Anda alami) atau mimpi bersanggama dengan wanita yang digandrunginya.
Tapi mimpi basah bukan pertanda pubertas pada anak laki-laki, karena pubertas pada anak laki-laki ditandai dengan terjadinya pembesaran testis. Kemudian akan diikuti dengan pertumbuhan penis, rambut pubis (kemaluan) dan perubahan suara.
Dari keluhan Anda, kemungkinan Anda mengalami gangguan hormonal antara lain defisiensi (kekurangan) hormon pertumbuhan (growth hormone). Dianjurkan Anda berkonsultasi dengan Dokter Spesialis Endokrin agar dapat dilakukan pemeriksaan menyeluruh untuk memastikan penyebab dan pengobatannya.
Dr. Andri Wanananda MS
Anggota Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dan Asosiasi Seksologi Indonesia (ASI) serta pengajar di Fakultas Kedokteran Universitas Tarumanegara Jakarta.
(ir/mer)











































