Mengapa berat badan saya sulit sekali untuk naik namun mudah turun? Hal-hal apa yang dapat membantu saya lahap makan? Karena perut terasa mudah kenyang dalam jangka waktu yang lama. Saat ini saya terus mengkonsumsi susu penambah berat badan.
Memang saya akui pikiran saya terfokus pada suatu hal, apa mungkin itu mempengaruhi? Rambut saya juga rontok hebat serta mata dan kepala sering terasa pegal dan kunang-kunang. Bagaimana solusi terbaiknya? Terimakasih.
Intan P (Perempuan Lajang, 19 Tahun), intanpurwanXXXXXXXXXX@yahoo.com
Tinggi Badan 153 Cm dan Berat Badan 35 Kg
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Halo Intan,
Memang jika dihitung menurut BMI saat ini kondisi Anda adalah underweight atau kurang berat badan (BMI = 14,9). Rambut rontok dan kepala pegal mungkin saja efek dari stres yang Anda alami. Selain itu rambut rontok dan penglihatan berkunang-kunang dapat disebabkan oleh kurangnya beberapa nutrisi dalam tubuh Anda seperti karbohidrat, protein, vitamin A, vitamin B dan sebagainya.
Untuk meningkatkan berat badan dan nafsu makan saya sarankan Anda untuk membiasakan diri makan 3 kali sehari: sarapan, makan siang dan makan malam.
Cobalah makan apa saja yang Anda mau pada ketiga jam makan ini. Hal ini untuk membangkitkan rasa lapar dan jam biologis tubuh Anda.
Jika sudah bisa makan 3 kali sehari, dapat ditambah waktu cemilan (snack pagi, snack sore dan sebelum tidur).
Saya sarankan agar Anda memberitahukan keluarga dan teman-teman dekat Anda bahwa Anda harus makan pada jam-jam tersebut dan minta untuk diingatkan dan didukung.
Untuk susu penambah berat badan, Anda dapat terus mengkonsumsinya dan dimasukkan sebagai salah satu atau dua kali waktu cemilan, bukan sebagai makanan pokok Anda!
Cara-cara lain untuk menambah asupan kalori ke dalam diet Anda:
1. Menambahkan susu bubuk atau krim atau mentega atau minyak olive oil/sunflower/canola ke dalam makanan Anda (sesuai selera)
2. Membuat susu kental dari susu bubuk (tambahkan susu bubuknya lebih banyak dari anjuran pemakaian)
Saya sarankan Anda juga mengkonsumsi multivitamin atau supplemen zat besi + vitamin B kompleks.
Leona Victoria Djajadi MND
Master of Nutrition and Dietetics (Ahli Gizi) dari University of Sydney. Dengan minat khusus pada program diet untuk oncology, cardiology, diabetes, gastrointestinal and life modification program diets.
(ir/ir)











































