Karena suatu hal saya akhirnya berselingkuh sekitar 8 bulan dan ketahuan karena SMS. Setelah itu saya kembali ke keluarga.
Dalam berhubungan sebelum ketahuan selingkuh istri saya tak pernah bersemangat dan setelah berselingkuh bersemangat sebentar sudah itu seperti berhubungan hanya dengan badan saja.
Akhirnya saya berusaha untuk tak berhubungan sekian lama dan belakangan ini saya berhubungan tapi kurang berkualitas (pertengahan loyo).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Apa yang harus saya lakukan untuk dapatkan hidup berkeluarga dengan seks yang lebih berkualitas? Terimakasih.
Dek (Pria Menikah, 45 Tahun), xxxxx@ymail.com
Tinggi Badan 169 Cm dan Berat Badan 70 Kg
Jawaban
Dari ilustrasi keluhan Anda, agaknya faktor psikis yang amat berperan hingga Anda mengalami gejala awal Disfungsi Ereksi (DE). Onani, bacaan porno, kebiasaan minum kopi, bukanlah penyebab DE.
Dianjurkan Anda membina kembali hubungan dengan isteri berdasarkan CINTA, yaitu saling ikhlas menerima kelebihan dan kekurangan pribadi masing-masing demi keutuhan keluarga kembali.
Tidak ada manusia yang sempurna, maka saling mema'afkan terasa sejuk dan manusiawi untuk dilakukan.
Selanjutnya, pemeriksaan fisik oleh Dokter Keluarga Anda patut dilakukan, mengingat usia Anda, 45 tahun, di mana penyakit-penyakit degeneratif (Diabetes Mellitus, Hipertensi dsb) sering muncul. Masalahnya, penyakit-penyakit tersebut tidak jarang menjadi pencetus DE.
Dr. Andri Wanananda MS
Anggota Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dan Asosiasi Seksologi Indonesia (ASI) serta pengajar di Fakultas Kedokteran Universitas Tarumanegara Jakarta.
(ir/up)











































