Kulit di Jari Menipis karena Deterjen, Bagaimana Mengatasinya?

Kulit di Jari Menipis karena Deterjen, Bagaimana Mengatasinya?

detikHealth
Rabu, 17 Apr 2013 15:46 WIB
Ditulis oleh:
Kulit di Jari Menipis karena Deterjen, Bagaimana Mengatasinya?
Foto: Ilustrasi/Thinkstock
Jakarta - Istri saya mengalami penipisan kulit di jarinya, ini terjadi jika ia memakai sabun pencuci piring atau sabun deterjen. Penipisan itu lama kelamaan menjadikan kulit jarinya tipis dan sakit terlihat memerah. Kira-kira obat apa dokter yang dapat diberi agar penipisan itu tak berlanjut dan kulit jarinya tidak sakit? Terimakasih Dokter.

Ery (Pria menikah, 29 tahun)
eryXXX@gmail.com
Tinggi badan 157 cm, berat badan 69 kg

Jawaban:

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Salam Ery,
Dari keluhan yang disampaikan, terdapat reaksi iritasi kulit akibat sabun pencuci. Hal ini umumnya terjadi pada mereka yang memiliki kulit sensitif dan lebih kering. Sabun pencuci memang di ciptakan untuk membersihkan lemak sehingga membuat lemak alami kulit semakin hilang dan selanjutnya menjadi tipis dan sakit.

Disarankan untuk menghindari kontak secara langsung dengan sabun cuci tersebut ataupun penggunaan sarung tangan berbahan plastik bila harus mencuci. Pengobatan yang dapat dilakukan dengan mengoleskan pelembab yang berminyak setiap malam.

dr. Eddy Karta, SpKK

Dokter spesialis kulit dan kelamin di RS Cipto Mangunkusumo Divisi Geriatri Dermatologi, Dept. Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin Jl Diponegoro No 71 Jakarta Pusat. Edmo Clinic Jalan Cikajang No 82 Jakarta Selatan. Telp 62-21-7262072.

(vit/up)

Berita Terkait