Dada Berdetak Kencang Saat Berhubungan Intim

Dada Berdetak Kencang Saat Berhubungan Intim

detikHealth
Selasa, 17 Sep 2013 11:43 WIB
Ditulis oleh:
Dada Berdetak Kencang Saat Berhubungan Intim
Foto: Ilustrasi/ Thinkstock
Jakarta - Pagi Dok. Saya memiliki riwayat lemah jantung. Kebetulan saya baru menikah, dan ketika berhubungan intim dada saya terasa berdetak kencang. Selama menikah sampai dengan saat ini saya hanya sekali melakukan hubungan intim, khawatir bermasalah dengan jantung saya. Mohon solusi atas penyakit saya ini Dok. Terimakasih.

Ajeng (Perempuan menikah, 25 tahun)
ajeng.XXXXXX@gmail.com
Tinggi badan 156 cm, berat badan 55 kg

Jawaban

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selamat siang Mbak Ajeng, sebelumnya Anda sudah cek ke dokter jantung, dan melakukan pemeriksaan jantung? Pemeriksaan apa saja yang telah Anda lakukan?

Apakah Anda mengalami keluhan sesak napas, sesak dada, dan nyeri dada di sebelah kiri? Mengenai jantung berdebar-debar memang patut kita curigai karena menunjukan gejala penyakit jantung, namun itu harus dibuktikan dengan pemeriksaan jantung untuk membuktikan kebenarannya, seperti: pemeriksaan EKG, ekokardiografi, rontgen dada.

Jantung berdebar-debar, bahkan saat istirahat pun juga merasakan debar-debar, maka diduga penyebab dari penyakit lemah jantung adalah: gangguan pada irama jantung (aritmia jantung). Aritmia jantung, jantung berdetak lebih kencang, tidak teratur dan tidak beraturan, kadang terlalu cepat, kadang terlalu lambat.

Pada usia orang dewasa, jantung berdetak selama 60-100 kali per menit. Jika terlalu cepat maka diduga mengalami penyakit sinus takikardia. Jika terlalu lambat maka dinamakan dengan sinus brakikardia.

Pada masa istirahat, apakah Anda juga memiliki keluhan sesak napas, sesak dada, dan jantung berdebar-debar? Atau saat Anda berolahraga saja merasakan gejala tersebut?

Saya sarankan Anda untuk cek ke dokter spesialis jantung dan melakukan pemeriksaan jantung untuk melihat lebih detail kondisi jantung Anda. Jika sudah melakukan pemeriksaan lengkap, maka tim dokter spesialis jantung dapat memutuskan memberikan pengobatan yang terbaik buat Anda.

Profesor Xiao Mingdi

Dokter Spesialis Bedah Kardiovaskular di Shanghai Yodak Cardio-Thoracic Hospital. RS Cardio-thoracic Yodak Shanghai terletak di No.218 Jalan Longcao Distrik Xuhui Shanghai. Perwakilan di Jakarta ada di Menara Citicon Lantai 11 Blok Suite E, Jalan S Parman Kav 72, Slipi, Jakarta Barat 11410. Tel: 021 - 99808123 dan 021 - 99570666. Anggota dari Association of Thoracic and Cardiovascular Surgeons of Asia, konsultan ahli dari Departemen Kesehatan RRC, Dewan Pengawas dari China National Science and Technology Progress Award, Wakil Direktur dari China Thoracic and Cardiovascular Surgeons Society, Ketua Kehormatan untuk Shanghai Thoracic and Cardiovascular Surgeons Society, Standing Committee Member of the China Medical Doctor Association.

(hrn/vit)

Berita Terkait