Tumbuh Bulu di Sekitar Tangan dan Wajah, Bagaimana Menghilangkannya?

Tumbuh Bulu di Sekitar Tangan dan Wajah, Bagaimana Menghilangkannya?

detikHealth
Jumat, 14 Feb 2014 14:45 WIB
Ditulis oleh:
Tumbuh Bulu di Sekitar Tangan dan Wajah, Bagaimana Menghilangkannya?
Ilustrasi (Foto: Thinkstock)
Jakarta - Dok, kenapa di tubuh saya tumbuh bulu, apa lagi tangan dan wajah. Sangat menggangu penampilan, apa itu wajar Dok? Langkah apa yang tepat untuk menghilangkan bulu di seluruh tubuh, terutama wajah. Terimakasih.

Anfan Tan (Pria lajang, 19 tahun)
WiwithespeciXXXXX@yahoo.com
Tinggi badan 168 cm, berat badan 74 kg

Jawaban

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Salam Anfan,

Sebagian pria malah ingin memiliki banyak rambut di tubuhnya. Rambut yang tumbuh lebat di tangan dan wajah pada umumnya semakin nyata sesudah usia pubertas. Ini merupakan suatu hal wajar. Umumnya ada faktor keturunan untuk rambut yang tumbuh lebat.

Ada berberapa cara untuk menghilangkan mulai dari yang sederhana dan sesaat saja misalnya mencukur, waxing sampai yang bertahan cukup lama misalnya dengan alat IPL atau laser. Umumnya bulu yang dihilangkan tidak hilang permanen. Semakin lama bisa bertahan hilang juga umumnya lebih besar biayanya.

dr. Eddy Karta, SpKK
Dokter spesialis kulit dan kelamin di RS Cipto Mangunkusumo Divisi Geriatri Dermatologi, Dept. Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin Jl Diponegoro No 71 Jakarta Pusat. Edmo Clinic Jalan Cikajang No 82 Jakarta Selatan. Telp 62-21-7262072.

(hrn/vit)

Berita Terkait