Dapatkah Meratakan Warna Kulit dengan Vitamin C?

Dapatkah Meratakan Warna Kulit dengan Vitamin C?

detikHealth
Kamis, 18 Jun 2015 15:17 WIB
Ditulis oleh:
Dapatkah Meratakan Warna Kulit dengan Vitamin C?
Ilustrasi: Thinkstock
Jakarta - Dok saya mau tanya, bagaimana cara meratakan warna kulit? Warna kulit saya putih Dok, tapi ada warna kulit saya yang tidak sama Dok atau tidak merata. Saya disarankan teman saya untuk suntik vitamin C, apakah dengan suntik vitamin C bisa meratakan warna kulit?

Achmad Effendi (Pria, 21 tahun)
fsezioneXXXXXX@yahoo.co.id
Tinggi 188 cm, berat 45 kg

Jawaban

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Salam Effendi,

Penyebab warna kulit tidak merata dapat disebabkan oleh faktor eksternal maupun internal. Faktor luar yang mempengaruhi ialah pajanan sinar matahari atau adanya penyakit kulit yang meninggalkan bekas-bekas hitam, sementara faktor dari dalam termasuk status nutrisi, faktor genetik atau kelainan pigmentasi bawaan, dan juga adanya kelainan metabolisme.

Pengobatan yang paling baik tentu saja dicari sumber utama penyebabnya, apakah faktor eksternal atau internal. Sementara suntikan vitamin C bila diberikan dengan dosis dan frekuensi yang tepat dapat menjadi tambahan terapi walaupun hasilnya masih bervariasi. Semoga membantu.

dr. Eddy Karta, SpKK
Dokter spesialis kulit dan kelamin di RS Cipto Mangunkusumo Divisi Geriatri Dermatologi, Dept. Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin Jl Diponegoro No 71 Jakarta Pusat. Edmo Clinic Jalan Cikajang No 82 Jakarta Selatan. Telp 62-21-7262072.

(hrn/up)

Berita Terkait