Jakarta -
Sekitar empat tahun yang lalu, saya bisa merasakan klimaks di saat berhubungan dengan pasangan. Di saat itu, berat badan saya sekitar 80-an kg. Saya selalu merasa apakah masalah ada di berat badan saya. Tetapi sekarang berat badan saya sudah berkurang, kira-kira kenapa saya susah mendapatkan klimaks ya? Saya cuma bisa merasakan klimaks jika pasangan menyentuh klitoris saya saja. Terimakasih.Merry (Wanita, 28 tahun)iammerryXXXXX@gmail.comTinggi 160 cm, berat 75 kgJawaban
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Usia Anda belum mencapai 30 tahun, tapi Anda tergolong 'overweight'. Klimaks (orgasme) adalah puncak dari dari siklus seksual yang diawali dengan foreplay dan diakhiri dengan fase relaksasi sesudah orgasme. Dari uraian Anda jelas zona erotik yang paling peka pada tubuh Anda adalah klitoris. Jadikan klitoris sebagai pemicu untuk mencapai klimaks.
Jelasnya, minta pasangan Anda melalukan rangsangan secara manual atau oral pada klitoris, setelah Anda merasakan hampir klimaks, barulah pasangan melakukan penetrasi penisnya ke dalam Miss V Anda. Karena tubuh Anda overweight lakukan juga pemeriksaan kadar gula darah dan lemak darah (cholesterol). Lakukan pula exercise fisik secara teratur: brisk-walking, swimming, dan sebagainya.
Dr. Andri Wanananda MSAnggota Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dan Asosiasi Seksologi Indonesia (ASI) serta pengajar di Fakultas Kedokteran Universitas Tarumanegara Jakarta
(hrn/vit)