Agar pipisnya nggak terlalu bau, benarkah habis makan kita harus minum vitamin B? Ada efek sampingnya nggak Mbak, makan jengkol lalu diikuti minum vitamin B?
Ayu (Perempuan, 30 tahun)
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hai Mba Ayu,
Kalau jengkol memang terbukti bisa membuat air seni keruh dan membuat batu ginjal kecil dan mengiritasi ginjal. Vitamin B itu vitamin yang larut air, biasanya warnanya berwarna kuning sehingga biasanya kalau sehabis minum supplemen vitamin B, air seni akan berwarna kuning terang.
Nah, biji jengkol sendiri juga mengandung banyak vitamin B sehingga efek dari djenkolic acid tidak terlalu terlihat. Jadi kalau memang suka sekali makan jengkol, bisa ditambah minum vitamin B kompleks.
Leona Victoria Djajadi MND
Master of Nutrition and Dietetics (Ahli Gizi) dari University of Sydney. Dengan minat khusus pada program diet untuk oncology, cardiology, diabetes, gastrointestinal and life modification program diets. Pengasuh Klinik Gizi Keluarga http://www.klinikgizi.info/. Follow twitter @Leona_victoria.
(hrn/vit)











































