Muncul Bercak Hitam di Jari Tangan, Tanda Sakit Apa Dok?

Dokter Menjawab

Muncul Bercak Hitam di Jari Tangan, Tanda Sakit Apa Dok?

Sarah Oktaviani Alam - detikHealth
Rabu, 08 Feb 2023 09:35 WIB
Muncul Bercak Hitam di Jari Tangan, Tanda Sakit Apa Dok?
Foto: Getty Images/iStockphoto/monstArrr_
Jakarta -

Pertanyaan:

Halo Dok, saya mau bertanya keluhan kulit yang saya alami. Seperti ada bercak-bercak berwarna gelap. Munculnya terutama di bagian jari. itu penyebabnya apa ya Dokter?

Ridwan Juniantoro (pria, 20 tahun)

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jawaban:

Untuk bercak bercak berwarna gelap di jari tangan seperti foto yang kirimkan, sebenarnya perlu diketahui sejak kapan muncul. Selain itu, perlu tahu juga bagaimana awal munculnya, apakah ada kemerahan atau tidak, dan apakah disertai gatal atau nyeri serta riwayat penyakit lainnya.

ADVERTISEMENT

Perlu diketahui juga diketahui apakah bercak gelap tersebut disertai penonjolan kulit atau tidak. Kemungkinan diagnosis bisa bermacam macam, seperti:
Eksim atau dermatitis kontak

  • Infeksi virus
  • Kelainan pigmantasi
  • Tumor

Silahkan ke dokter spesialis kulit dan kelamin terdekat untuk mendapatkan pemeriksaan lebih lanjut, agar didapatkan diagnosis dan penanganan yang tepat.

dr Mutmainnah, SpKK

Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin

Primaya Hospital Makassar

Tentang Konsultasi Kesehatan

Pembaca detikcom yang memiliki pertanyaan terkait berbagai masalah kesehatan dapat mengirimkan pertanyaan disertai keterangan nama, usia, dan jenis kelamin melalui form Konsultasi detikHealth, KLIK DI SINI.

Identitas penanya bisa ditulis terang atau disamarkan, disesuaikan dengan keinginan pembaca. Seluruh identitas penanya kami jamin akan dirahasiakan.




(sao/vyp)

Berita Terkait