Ingin Tampil Menarik di Hari Pernikahan, Hasmi Sukses Pangkas Bobot 23 Kg

Diet Experience

Ingin Tampil Menarik di Hari Pernikahan, Hasmi Sukses Pangkas Bobot 23 Kg

Hasmi Irawan - detikHealth
Jumat, 11 Sep 2015 11:34 WIB
Ingin Tampil Menarik di Hari Pernikahan, Hasmi Sukses Pangkas Bobot 23 Kg
Before
Jambi - Dengan tinggi badan 170 cm dan berat badan 96 kg, Hasmi Irawan (28) pun tak percaya diri. Ingin tampil menarik di hari pernikahannya awal tahun kelak, ia pun mencoba memperbaiki pola hidupnya.

Dengan rajin nge-gym dan mengatur pola makan seoptimal mungkin, berat badan Hasmi berhasil turun menjadi 73 kg. Selain lebih percaya diri, ia pun kini jadi lebih mudah melakukan pekerjaannya sebagai seorang perawat. Simak kisah dietnya, seperti ditulis detikHealth pada Jumat (11/9/2015):

Awalnya saya tidak yakin untuk bisa menurunkan berat badan, karena sudah banyak sekali program yang saya jalani. Setelah dicoba, ternyata berat badan saya malah naik turun, malah pernah berat badannya naik lebih banyak. Sampai akhirnya saya menemukan kombinasi paling pas untuk tubuh saya, yaitu dengan mengatur pola makan dan olahraga teratur.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saya makan dengan porsi tetap dan sedang, kemudian menjalankan olahraga kardio dengan teratur pula seperti joging selama 40-50 menit, sebanyak 4-5 kali dalam seminggu. Kadang saya juga nge-gym.

Saya yang biasanya sangat menyukai santan dan gorengan, langsung ganti secara perlahan dengan pola makan sehat. Saya sarapan dengan seporsi kecil nasi merah, perbanyak sayur dan buah. Untuk siang ditambah seporsi buah, kemudian malam harinya saya hanya mengonsumsi buah saja seperti pepaya dan apel. Tidak lupa juga konsumsi air putih yang cukup sesuai dengan aktivitas.

Keputusan saya untuk menurunkan berat badan diawali dengan keinginan saya menikah di awal tahun 2016. Tentu saja di momen tersebut saya ingin tampil lebih menarik. Lagipula selain itu saya juga punya masalah sulit memilih baju dan celana, selalu saja sempit.

Ditambah lagi dengan pekerjaan sebagai perawat yang menuntut gerak cepat, membawa badan dengan berat 96 kg membuat saya ngos-ngosan jika naik tangga dan jalan kaki menempuh jarak yang jauh.

Setelah berat badan berhasil turun, kini saya tetap mengatur pola makan dengan porsi sedang dan memperbanyak buah serta sayur. Untuk olahraga sendiri, saya tetap melakukan joging 5 kali dalam satu pekan serta konsumsi air putih yang cukup.

Banyak keuntungan yang saya dapatkan dari proses diet dan olahraga yang saya jalani, salah satunya saya tidak sulit lagi untuk mencari baju yang saya inginkan. Kolesterol saya yang awalnya cukup tinggi, walaupun masih di batas normal, sekarang sudah turun, gula darah juga normal.

Utamanya, tentunya rasa percaya diri saya jadi lebih baik dibandingkan pada saat saya masih gemuk. Lemak di pinggang juga tidak ada lagi. Pekerjaan saya juga lebih terasa ringan meskipun dengan mobilitas yang tinggi. Dan yang paling membuat saya bahagia, calon istri saya juga sangat mendukung proses penurunan berat badan yang saya jalani.

Baca juga:Fitness di Gym 5 Kali Seminggu, Bobot Oji Berhasil Turun 42 Kg!



(ajg/vit)

Berita Terkait