Ya, dorongan untuk berhubungan intim saat kehamilan seringkali meningkat, meskipun hal ini bisa berbeda pada setiap individu, demikian dikatakan dr Hari Nugroho SpOG dari RSUD Dr Soetomo Surabaya. Mengapa hal ini bisa terjadi?
"Hal ini disebabkan karena berbagai penyebab. Di antaranya adalah perubahan hormon saat kehamilan, makin besarnya payudara dan daerah kemaluan luar," tutur dr Hari kepada detikHealth dan ditulis pada Senin (1/9/2014).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Terkait kegiatan bercinta saat mengandung, diakui dr Hari seringkali pasangan merasa takut untuk bercinta karena menganggap bahwa hubungan seks akan berisiko terhadap ibu dan bayi di dalam kandungan.
"Selama dokter Anda tidak menemukan kelainan yang mengakibatkan Anda untuk menghindari hubungan seks, maka ini sepenuhnya normal," lanjut dr Hari.
Sementara itu, seksolog dr Andri Wanananda MS mengatakan saat hamil tua, dorongan seksual memang lebih meningkat karena hormon-hormon reproduktif seperti estrogen dan progesteron relatif meningkat.











































