Alami Kecelakaan Saat Hamil, Wanita Ini Melahirkan dalam Keadaan Koma

Alami Kecelakaan Saat Hamil, Wanita Ini Melahirkan dalam Keadaan Koma

- detikHealth
Minggu, 12 Apr 2015 14:04 WIB
Alami Kecelakaan Saat Hamil, Wanita Ini Melahirkan dalam Keadaan Koma
Sharista Giles
Tennessee - Seorang wanita di Tennessee baru-baru ini terbangun dari koma empat bulannya setelah mengalami kecelakaan mobil. Dokter awalnya takut pasiennya tersebut akan terus dalam keadaan koma dan tidak akan mengetahui bahwa ia telah menjadi ibu.

Sharista Giles (20) tengah mengandung empat bulan ketika dirinya terlibat dalam kecelakaan mobil di daerah Nashville, Amerika Serikat, pada 6 Desember 2014.

Dokter mengatakan kepada pihak keluarga bahwa Sharista hanya memiliki kemungkinan 10 persen untuk terbangun dari keadaan komanya. Dalam kondisi tersebut ia kemudian dilaporkan berhasil melahirkan bayi laki-laki seberat 0,85 kilogram berinisial L pada Januari akhir.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Baca juga: Melahirkan Bayi Saat Koma Karena Batang Otak Mati

Beberapa minggu kemudian meski dengan kemungkinannya yang kecil, pada hari Rabu (8/4/2015) Sharista berhasil terbangun dari koma. Ia dapat mengenal ayahnya dan telah melihat foto anak laki-lakinya yang baru berusia tiga bulan yang kini memiliki berat 3 kilogram.

"Mata Sharista terbuka dan berkedip dan bisa meremas tangan kami bila diminta. Puji Tuhan! Dia mendengarkan perkataan ayahnya dan kami menunjukkan dia foto bayi L yang telah dia lihat," tulis halaman Facebook yang dikelola oleh kerabat Sharista.

Bibi Sharista, Beverly Giles mengatakan bahwa keluarga selalu bersikap positif meski dokter memiliki prognosis suram bahwa Sharista bisa pulih seutuhnya.

"Para dokter sudah tak berharap lagi. Kami tapi tidak akan menyerah. Sharista sudah berjuang sekeras ini," kata Giles seperti dikutip dari Reuters pada Minggu (12/4/2015).

Ibu dari Sharista mengatakan bahwa anaknya menderita trauma kepala dalam kecelakaan. Hal ini terjadi dikarenakan teman Sharista yang menyetir mengantuk dan mobilnya kemudian menabrak beton penghalang jalan.

Baca juga: Berhasil Melahirkan Setelah 4 Bulan Koma, Wanita Ini Akhirnya Meninggal

(fds/up)

Berita Terkait