Hal ini terjadi karena Oliver dan Isaac dilahirkan oleh orang tua mereka lewat program kehamilan berbantu In Vitro Fertilization (IVF) atau yang dikenal sebagai bayi tabung. Dengan menggunakan batch dari embrio beku yang sama, keduanya lahir ke dunia dengan selang waktu berbeda.
Pasangan Richard (49) dan Rachael (35) selaku orang tua dari si kembar bercerita bahwa ketika menikah tahun 2004 lalu mereka telah berusaha untuk memiliki anak dengan cara alami. Tapi setelah empat tahun tak ada hasil akhirnya program IVF dipilih menjadi solusi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Wow, Wanita Ini Berulang Kali Melahirkan Bayi Kembar (1)
Tapi meski dengan kemajuan teknologi tersebut kadang kehamilan yang sukses juga masih sulit didapat. Sebelum lahir Oliver pada tahun 2014, Rachael harus mengalami dulu tiga kali keguguran.
"Sangat emosional ketika kami mendapatkan Oliver karena kami berpikir hal ini tak akan pernah terjadi untuk kami," kata Rachael seperti dikutip dari Daily Mail, Kamis (21/4/2016).
"Nah karena embrio milik Isaac dulu masih ada di batch Oliver, bila kami tak mencoba hamil lagi maka kami seperti membuangnya. Kami rasanya senang sekali saat sekali lagi saya ternyata sukses hamil. Benar-benar seperti mimpi jadi nyata," lanjut Rachael.
Rachael mengaku memang kadang merasa sedikit aneh melihat kedua anaknya tersebut sebagai anak kembar. Dilihat dari fisik, keduanya terlihat mirip di usia yang sama.
"Ketika kami melihat foto mereka di usia yang sama keduanya memang mirip. Kami melihat mereka sebagai kembar tapi rasanya agak tak nyata. Jadi kami menyebut mereka kembar, tapi yang satu si kembar besar dan satu kembar kecil," pungkas Rachael.
Baca juga: Saudara Kembar Tapi Beda Jarak Lahir Sampai 5 Tahun
(fds/vit)











































