Di Tempat Ini, Orang Dewasa Bisa Kembali Menjadi Bayi Sungguhan

Di Tempat Ini, Orang Dewasa Bisa Kembali Menjadi Bayi Sungguhan

- detikHealth
Jumat, 06 Feb 2015 11:16 WIB
Di Tempat Ini, Orang Dewasa Bisa Kembali Menjadi Bayi Sungguhan
Liverpool -

Melihat sekumpulan bayi atau balita di tempat penitipan anak sudah menjadi pemandangan umum. Namun, bagaimana jika ada tempat penitipan yang dikhususkan untuk 'bayi-bayi dewasa'?

Itulah yang digagas oleh wanita yang menyebut dirinya mummy Maxine dan sang suami, Derek Ventham di rumah mereka di Liverpool. Maxine dan Derek memang mendirikan sebuah tempat layaknya penitipan anak tapi khusus bagi mereka orang dewasa yang ingin kembali lagi menjadi anak-anak, atau lebih tepatnya bayi.

Dilaporkan Liverpool Echo dan dikutip pada Jumat (6/2/2015), Nursery Thymes, tempat penitipan bayi dewasa tersebut akan membuat orang dewasa menjalani aktivitas layaknya bayi. Mereka akan tidur di boks bayi lengkap dengan menggunakan popok.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bahkan, mereka juga diperbolehkan memainkan mainan anak-anak seperti blok puzzle, disuapi, dimandikan, digantikan popok, menonton TV sambil duduk di bangku bayi khusus dewasa, bahkan didongengi oleh orang tua mereka yang tak lain adalah mummy Maxine.

Baca juga: Tawarkan Jasa Menyusu untuk Dewasa, 15 Orang di Tiongkok Ditangkap

"Ketika menyebut bayi dewasa, pasti orang akan berpikir tentang paedofil. Padahal, kita tidak ingin berinteraksi dengan anak tetapi kita ingin kembali menjadi anak-anak," tutur Derek yang sudah menjalankan usaha rumah bayi dewasa selama 14 tahun ini.

Menurut Derek, hal itu bisa membantu para orang dewasa yang sebelumnya memiliki trauma dengan masa kecilnya, seperti halnya Derek sendiri. Saat kanak-kanak, ia memiliki pengalaman yang tak mengenakkan. Sejak usia 7 tahun pun, ia mulai menjadi bayi dewasa.

Meskipun dalam keseharian, Derek tetap bertingkah seperti anak seusianya. Untuk jasa rumah bayi dewasa ini, klien akan dikenakan tarif Rp 1,5 juta per jam atau untuk paket 12 jam akan dikenai biaya Rp 6,7 juta. Selama ini, klien Nursery Thymes berasal dari pelajar bahkan sampai dokter.

"Layaknya bayi, kami akan menggantikan popok mereka dan memandikannya. Tapi tak ada hal-hal yang berbau seksual sedikitpun karena ini murni untuk membantu mereka yang trauma dengan masa kecilnya," tegas Maxine.

Selain layanan untuk bayi dewasa, ada pula bayi dewasa bernama Dee Dee yang bisa menjadi 'anak' Anda dengan tarif Rp 960 ribu per jam dan untuk sehari dikenakan tarif Rp 3,8 juta. Terhadap bayi Dee Dee, Anda bisa mengganti popoknya atau memukulnya jika ia nakal tapi tanpa adanya kontak seksual.

Baca juga: Waduh, Trauma Masa Kecil Picu Seseorang Lebih Cepat Mati

"Kami sudah menangani banyak klien. Kadang kami pertemukan mereka dengan komunitas bayi dewasa lainnya yang juga mengalami adult baby syndrome. Umumnya, adult baby syndrome dialami oleh mereka yang trauma akan masa kecilnya. Sekali lagi, dalam usaha ini kami hanya membantu secara psikologi dan kami tidak melakukan kontak seksual sedikitpun," papar Maxine.

(rdn/up)

Berita Terkait