Tak ada Tanggal Kedaluwarsa, Perhatikan Baik-baik Sebelum Pakai Pembalut Lama

Tak ada Tanggal Kedaluwarsa, Perhatikan Baik-baik Sebelum Pakai Pembalut Lama

Firdaus Anwar - detikHealth
Kamis, 09 Jul 2015 15:05 WIB
Tak ada Tanggal Kedaluwarsa, Perhatikan Baik-baik Sebelum Pakai Pembalut Lama
Ilustrasi: Thinkstock
Jakarta - Pembalut bisa disimpan dalam jangka waktu lama dan tak ada tanggal kedaluwarsanya. Meski demikian wanita disarankan hati-hati jika ingin memakai pembalut yang telah lama disimpan.

Ketika disimpan dalam jangka waktu panjang ada kemungkinan pembalut dapat terdegradasi dan hal ini bisa memengaruhi kenyamanannya saat dipakai. Selain itu kemasan juga bisa rusak sehingga mengganggu kesterilannya.

"Efeknya bagi kulit ialah meningkatkan resiko infeksi bakteri atau jamur dan iritasi dari pembalut yang sudah disimpan lama," kata dr Eddy Karta, SpKK, dari Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) kepada detikHealth pada Rabu (9/8/2015).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Baca juga: Kemenkes Jamin Pembalut dan Pantyliner yang Beredar Aman Digunakan

dr Eddy mengatakan namun sejauh ini belum ada penelitian yang bisa membuktikan berapa lama pembalut aman disimpan. Oleh karena itu wanita disarankan untuk selalu mengecek kualitas pembalutnya sebelum digunakan.

"Belum ada penelitian yang valid dalam jangka berapa lama pembalut dapat disimpan sebelum menimbulkan efek samping," ujarnya.

Secara umum pembalut yang baik adalah yang nyaman digunakan dan minim bahan kimia seperti pewangi. Menurut dr Eddy hal tersebut dilakukan untuk mengurangi risiko iritasi ketika pembalut dipakai.

Baca juga: Agar Tak Sering Lecet di Area Selangkangan, Perhatikan Hal Ini

"Secara umum memilih pembalut/pantyliner adalah yang sedikit mungkin mengandung bahan kimia dan pewangi, juga memasangnya harus pas sehingga aman dan nyaman," lanjut dr Eddy. (fds/vit)

Berita Terkait