Kisah Dawn, Pengidap Gangguan Saraf yang Selalu Pingsan Kalau Tertawa

Kisah Dawn, Pengidap Gangguan Saraf yang Selalu Pingsan Kalau Tertawa

Rahma Lillahi Sativa - detikHealth
Rabu, 04 Nov 2015 07:31 WIB
Kisah Dawn, Pengidap Gangguan Saraf yang Selalu Pingsan Kalau Tertawa
Foto: Sunday People
Gwynedd, Inggris - Pingsan identik sebagai respons yang ditunjukkan seseorang ketika melihat sesuatu yang menakutkan atau saat menerima kabar yang mengejutkan. Namun Dawn Jones justru bisa pingsan saat tertawa.

Dawn rupanya mengidap sebuah kondisi saraf langka yang disebut cataplexy, di mana ia akan jatuh pingsan karena dipicu oleh emosi tertentu, seperti takut, kaget, dan bahagia. Pada kasus Dawn sendiri, pingsannya dipicu oleh aktivitas seperti tertawa dan menangis.

"Tiap kali saya merasa sedih atau tertawa terbahak-bahak, saya tahu-tahu akan jatuh begitu saja seperti boneka," kisahnya seperti dikutip dari Mirror, Rabu (4/11/2015).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Anehnya, tiap kali pingsan, Dawn sebenarnya berada dalam keadaan sepenuhnya sadar, hanya saja tubuhnya tak dapat digerakkan selama beberapa waktu. "Bisa dalam hitungan menit atau sampai setengah jam," lanjutnya.

Tak heran pula jika wanita berusia 40 tahun itu sering dilarikan ke rumah sakit akibat berulang kali terjatuh dan berujung pada luka di sekujur tubuhnya. Ia pun dipaksa untuk mengonsumsi beberapa obat sekaligus untuk menstabilkan kondisinya.

Baca juga: Orang-orang yang Rahangnya 'Geser' Akibat Hal-hal Tak Terduga

Dawn mengisahkan, gejala pingsan ini awalnya muncul di tahun 2010, saat ia sedang mengandung. Ketika pertama kali diperiksakan, Dawn didiagnosis dengan narkolepsi, gangguan saraf yang diperlihatkan dengan serangan kantuk secara tiba-tiba.

Barulah di tahun 2012, Dawn diberitahu bahwa ia juga mengidap cataplexy, yang sebenarnya bentuk langka dari narkolepsi itu sendiri. Sayangnya cataplexy tidak ada obatnya, sehingga Dawn harus membiasakan dirinya.

Pertama, Dawn harus belajar untuk mengendalikan emosinya. Bahkan ketika menonton tayangan komedi yang menjadi kesukaannya. "Kadang kalau saya tidak tertawa ketika ada orang yang melontarkan guyonan, mereka pikir saya aneh," ungkap Dawn.

Tidak jarang pula Dawn dikira mabuk karena kecenderungannya untuk jatuh berulang kali. Namun untuk mengantisipasi hal itu, ibu enam anak itu selalu membawa sebuah kartu berisi keterangan tentang kondisinya.

Ini belum termasuk masalah yang ditimbulkan oleh narkolepsi yang juga diidapnya. Di antaranya Dawn sering tidak terbangun di pagi hari untuk mengantar anak-anaknya ke sekolah.
 
Tapi bukan berarti Dawn tidak bisa menikmati hidupnya. Dengan bantuan suaminya, Rhys, Dawn mencoba tetap bisa tertawa meski harus siap menanggung segala konsekuensinya.

"Kalau Rhys ingin menunjukkan sebuah klip lucu dari YouTube saat saya sedang makan, dia minta saya untuk menyelesaikan kegiatan itu dulu. Lalu baru ia nyalakan, setelah itu ia menunggui saya sampai bangun dari pingsan," urai Dawn.
 
Baca juga: Hii! Gas Tertawa Ternyata Bisa Sebabkan Kebotakan, Depresi dan Kebutaan


(lll/up)

Berita Terkait