Mereka yang rutin mengganti merek sampo percaya bahwa rambut bisa 'kebal' bila sampo yang sama digunakan terus menerus. Kebal di sini artinya efek rasa rambut tebal mengkilap berkurang setiap habis mencuci rambut.
Lalu benarkah hal-hal tersebut? Ahli dermatologi dari Tulane University School of Medicine Profesor dr Nicole Rogers mengatakan nyatanya tak demikian.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dijelaskan oleh dr Rogers bahwa untuk mengangkat polutan-polutan yang mungkin terjebak di rambut kebanyakan sampo mengandung bahan pembersih kimia kuat dari sulfat. Bahan tersebut dirancang untuk menarik air dan minyak yang berada di kulit kepala tapi tak berbahaya.
"Pembersih berbahan sulfat dapat berbusa dengan baik dan terbilas dengan baik sehingga dia populer sepanjang sejarah. Satu-satunya bahaya yang terbukti dari sulfat adalah dia bisa jadi alergen topikal untuk orang yang punya kulit sensitif," ujar dr Rogers kepada Wall Street Journal dan dikutip pada Rabu (16/12/2015).
Kebiasaan rutin mengganti merek sampo dijelaskan juga oleh dr Rogers bahwa tak memiliki dampak banyak. Menurutnya rambut bukan organisme hidup sehingga tak bisa kebal terhadap bahan-bahan yang ada di sampo.
"Sampo apa saja yang bisa membebaskan gerak rambut dan membuatnya mengkilap bagus," kata dr Rogers.
"Intinya semua keputusan tersebut lebih bersifat personal. Kami juga tak punya banyak data di literatur untuk menetapkan sampo apa yang cocok untuk tiap individu," pungkasnya.
Baca juga: Penyebab Sudah Coba Macam-macam Sampo Tapi Rambut Tetap Saja Rontok (fds/vit)











































