Pihak rumah sakit berjanji akan membayar ganti rugi sekitar Rp 440 juta ke Velkovska namun setelah beberapa waktu berlalu uang tak juga dibayar penuh. Akhirnya Velkovska muncul di siaran TV nasional untuk menceritakan kondisinya.
Baca juga: Pentingnya Kentut Setelah Operasi
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Mereka memberitahu bahwa itu akan berlalu dan saya baik-baik saja. Tetapi berbagai hal sudah keluar dari vagina, saya merasa takut dan itu semua rasanya sangat tak menyenangkan," lanjut Velkovska.
Dilansir Mirror, hasil X-ray yang diambil pada 8 September 2013 menunjukkan bahwa memang usus dan vagina Velkovska terikat jadi satu. Parahnya lagi tumor kanker yang jadi tujuan utama operasi juga masih belum terangkat seutuhnya.
Velkovska yang perlu melakukan operasi lanjutan akhirnya memilih untuk mengganti rumah sakit.
Manajer untuk rumah sakit Sasho Stojcev mengklaim bahwa pihaknya tak bisa membayar uang ganti rugi karena tidak ada perintah dari pengadilan. Sebagian yang sudah dibayar merupakan uang ganti rugi dari perusahaan asuransi.
Baca juga: Usai Operasi, Haruskah Kentut Dulu Baru Boleh Makan?
(fds/vit)











































