Berangkat dari fakta tersebut sekelompok peneliti dari Queen Mary University, Inggris, berusaha mengetahui apa berarti dengan berekreasi menghilangkan stres dapat menimbulkan efek yang berlawanan.
Studi pada tikus menunjukkan ada hubungan positif. Ketika kandang para tikus diperluas dan dilengkapi dengan roda berputar, boks berwarna, dan mainan lainnya sistem imun sel T mereka kondisinya lebih bagus dibandingkan tikus yang tinggal di kandang hanya berisikan serbuk kayu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pemimpin studi Profesor Fulvio D'Acquisto mendeskripsikan temuan tersebut sebagai sesuatu yang menarik karena tikus sama sekali tidak diberi obat apa-apa.
"Apa yang kita lakukan hanya mengubah kondisi kandangnya saja. Anda bisa bilang kami seperti memberi para tikus liburan di resort selama dua minggu dan membiarkan mereka menikmati stimulasi lingkungan sekitar," kata Prof Fulvio seperti dikutip dari BBC, Selasa (4/10/2016).
Dalam eksperimen lain peneliti menemukan tikus yang sakit bisa sembuh lebih cepat dari yang rata-rata perlu empat hari jadi hanya dua hari saja setelah tidur di tempat yang lebih baik. Tidak diketahui mengapa ini bisa terjadi namun peneliti berkeyakinan emosi positif membuat sumsum tulang tempat sel darah putih dibuat bekerja lebih baik.
Prof Fulvio mengatakan apakah efek yang sama akan terjadi juga pada manusia belum terbukti. Dirinya baru akan melanjutkan studi melihat apa musik atau kasur yang lebih baik di rumah sakit dapat membawa dampak positif pada kondisi seorang pasien.
Baca juga: Studi Buktikan Liburan Benar-benar Pengaruhi Gen dalam Tubuh Anda (fds/vit)











































