Kebanyakan dari mereka mengandalkan plester puting untuk mengantisipasi wardrobe malfunction ataupun agar putingnya tidak nongol sembarangan.
Lazimnya, plester khusus tersebut dipakai oleh para atlet untuk menghindari blister atau iritasi pada puting saat melakukan olahraga berat seperti lari jarak jauh. Penggunaannya bisa dikombinasikan dengan sport bra.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Tren Aneh di Jepang, Pria Pakai Plester Puting untuk Kencan
1. Cher
Saat tampil dalam Billboard Awards beberapa waktu lalu, penyanyi kawakan Cher mengenakan kostum yang membuatnya lebih mirip nyaris telanjang ketimbang mengenakan kostum. Namun ia masih berupaya menutupi organ-organ intimnya seperti kemaluan dan payudaranya. Tak lupa ia menambahkan aksesoris penutup khusus untuk putingnya yang berbentuk hati.
Foto: Getty Images |
2. Bella Hadid
Tak hanya sekali, model dan bintang reality show yang satu ini beberapa kali kedapatan mengenakan busana seksi yang ditambahi aksesoris khusus untuk menutupi putingnya. Hal yang sama juga dilakukan sahabat Bella, Kendall Jenner.
Foto: Ist. |
Baca juga: Umum Digunakan Atlet, Apa Sih Gunanya Plester Puting?
3. Lady Gaga
Jangan ditanya lagi. Lady Gaga telah lama dikenal memakai kostum-kostum yang nyeleneh, tentu saja agar ia tampak menonjol di antara teman-temannya. Salah satunya terlihat saat ia menghabiskan malam di sebuah bar di kawasan Soho, London. Tak lupa putingnya ditutupi dengan plester khusus berwarna perak.
Foto: Alberto E. Rodriguez/Getty Images for NARAS |
4. Rihanna
Sama halnya dengan Gaga, Rihanna kerap tampil di depan publik dengan gaun berbelahan dada rendah lengkap atau transparan sehingga membutuhkan penutup pada putingnya. Pada satu kesempatan, ia mengenakan gaun putih memanjang yang dilengkapi stoking dan penutup puting bernuansa floral.
Foto: Francois Durand/Getty Images |
Baca juga: Bagi yang Tidak Cocok, Plester Puting Juga Bisa Picu Alergi
5. Nicki Minaj
Sejak pertama kali muncul, Nicki sudah menegaskan seperti apa konsep kostum yang akan dikenakannya dalam berbagai penampilan. Dan sebagian besar kostum pelantun hits 'Anaconda' itu cenderung memperlihatkan lekuk tubuh dan kulitnya. Namun Nicki masih berupaya menutupi kemaluan maupun putingnya dengan plester khusus.
Foto: ist |












































Foto: Getty Images
Foto: Ist.
Foto: Alberto E. Rodriguez/Getty Images for NARAS
Foto: Francois Durand/Getty Images
Foto: ist