Jakarta -
Mimpi merupakan sebuah fenomena yang bisa terjadi pada siapa saja. Setiap mimpi adalah campuran dari naluri biologis, asumsi budaya dan pengalaman pribadi. Misalnya saja bermimpi jatuh atau dikejar-kejar.
Mimpi-mimpi tersebut tergolong umum. Banyak ilmu yang mengklaim bisa menafsirkan mimpi, tapi para psikolog dan pakar tidur dapat menginterpretasikan arti mimpi tersebut. Seperti dikutip dari Women's Weekly, berikut penjelasan ilmiah secara psikologis atau kejiwaan.
Baca juga: Studi Ini Buktikan Stres Pun Bisa Sampai Kebawa Mimpi
1. Jatuh
Foto: Thinkstock
|
Mimpi jatuh merupakan salah satu mimpi yang paling umum terjadi. Mimpi jatuh berarti Anda sedang merasa tidak aman atau seolah-olah tidak memiliki dukungan. "Ini adalah indikasi ketidakamanan, ketidakstabilan dan kecemasan," jelas Katrena Friel.
2. Dikejar-kejar
Foto: Thinkstock
|
Bila Anda mimpi dikejar bisa diartikan bahwa Anda merasa terancam oleh seseorang atau bahkan oleh emosi Anda sendiri, Anda merasa takut sehingga terkadang otak Anda dapat memutar ulang peristiwa nyata dalam kehidupan Anda.
3. Tidak siap ujian
Foto: Thinkstock
|
Mimpi tidak siap ujian biasanya melambangkan kecemasan atau kekhawatiran yang belum terselesaikan. Tapi ketika Anda bangun, Anda jadi lebih terorganisir untuk masa depan. Ini juga bisa menjadi pertanda bahwa Anda akan menghadapi tantangan yang tidak dapat Anda atasi untuk ditangani.
4. Hamil
Foto: thinkstock
|
Bermimpi memiliki bayi merupakan simbol permulaan, sebuah ide baru atau proyek baru atau juga potensi baru yang tumbuh di dalam aspek kehidupan Anda. Tapi ingat, ini tidak selalu sebagai pesan yang positif, sebab memulai sesuatu yang baru bisa jadi akan membebani Anda.
5. Terlambat ke pertemuan penting
Foto: Getty Images
|
Mimpi terlambat artinya Anda merasa cemas. Anda merasa tidak siap dan tidak cukup terorganisir untuk mencapai tujuan Anda. Di sisi positifnya, Anda akan mencapai tujuan dengan kecepatan Anda sendiri.
6. Mati
Foto: Thinkstock
|
Bermimpi tentang kematian sangatlah umum dan sebenarnya tidak ada hubungannya dengan kematian. "Itu biasanya simbol keinginan untuk mengakhiri sesuatu dari hidup Anda," kata Katrena.
7. Telanjang di depan umum
Foto: ilustrasi/thinkstock
|
Mimpi telanjang di depan umum melambangkan mimpi yang sering dialami mereka yang sedang dalam masa peralihan. Misalnya ketika pindah ke tempat kerja baru atau baru saja menjalani hubungan baru seperti pernikahan.
Mimpi jatuh merupakan salah satu mimpi yang paling umum terjadi. Mimpi jatuh berarti Anda sedang merasa tidak aman atau seolah-olah tidak memiliki dukungan. "Ini adalah indikasi ketidakamanan, ketidakstabilan dan kecemasan," jelas Katrena Friel.
Bila Anda mimpi dikejar bisa diartikan bahwa Anda merasa terancam oleh seseorang atau bahkan oleh emosi Anda sendiri, Anda merasa takut sehingga terkadang otak Anda dapat memutar ulang peristiwa nyata dalam kehidupan Anda.
Mimpi tidak siap ujian biasanya melambangkan kecemasan atau kekhawatiran yang belum terselesaikan. Tapi ketika Anda bangun, Anda jadi lebih terorganisir untuk masa depan. Ini juga bisa menjadi pertanda bahwa Anda akan menghadapi tantangan yang tidak dapat Anda atasi untuk ditangani.
Bermimpi memiliki bayi merupakan simbol permulaan, sebuah ide baru atau proyek baru atau juga potensi baru yang tumbuh di dalam aspek kehidupan Anda. Tapi ingat, ini tidak selalu sebagai pesan yang positif, sebab memulai sesuatu yang baru bisa jadi akan membebani Anda.
Mimpi terlambat artinya Anda merasa cemas. Anda merasa tidak siap dan tidak cukup terorganisir untuk mencapai tujuan Anda. Di sisi positifnya, Anda akan mencapai tujuan dengan kecepatan Anda sendiri.
Bermimpi tentang kematian sangatlah umum dan sebenarnya tidak ada hubungannya dengan kematian. "Itu biasanya simbol keinginan untuk mengakhiri sesuatu dari hidup Anda," kata Katrena.
Mimpi telanjang di depan umum melambangkan mimpi yang sering dialami mereka yang sedang dalam masa peralihan. Misalnya ketika pindah ke tempat kerja baru atau baru saja menjalani hubungan baru seperti pernikahan.
Mimpi berhubungan seks biasanya menyalurkan hasrat seksual Anda. Hal ini bisa juga menandakan hubungan intim Anda dengan seseorang, atau keinginan untuk memiliki sebuah hubungan yang lebih dekat dengannya.
Baca juga: Ketika Mimpi Buruk Terus Menghantui, Begini Cara Menghentikannya
(hrn/up)