Kim menyebut menjaga berat badan tetap stabil tapi masih bisa makan apapun yang ia inginkan hanya butuh satu kunci. Yaitu menghindari stres, karena ia percaya bahwa jika ia tidak merasa stres saat makan, maka berat badannya tidak akan bertambah.
"Sebisa mungkin aku mencoba untuk tidak stres. Banyak yang bilang jika kamu terus memikirkan hal-hal bahagia saat makan, kamu tidak akan jadi gendut. Itu yang pertama," tuturnya, dikutip dari situs Soompi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Jadi semuanya, saat kamu makan, jangan mikirin apa-apa. Nikmati saja dan kamu tidak akan bertambah gemuk. Dan juga, cobalah jadikan olahraga sebagai salah satu hobimu!" tandas pria yang memiliki tinggi 178 cm ini.











































