Update Vaksinasi COVID-19: 27 Februari, Penerima Dosis 1 Sudah 1.616.165

Update Vaksinasi COVID-19: 27 Februari, Penerima Dosis 1 Sudah 1.616.165

Vidya Pinandhita - detikHealth
Sabtu, 27 Feb 2021 16:42 WIB
Update Vaksinasi COVID-19: 27 Februari, Penerima Dosis 1 Sudah 1.616.165
Vaksin COVID-19 (Foto: Pradita Utama)
Jakarta -

Per 27 Februari 2021, tercatat sebanyak 1.616.165 orang sudah mendapat suntikan vaksin COVID-19 dosis 1. Angka ini bertambah sebanyak 32.584 orang dibanding Jumat (26/2/2021).

Sedangkan untuk dosis 2, hari ini dilaporkan sudah diberikan kepada sebanyak 982.370 orang. Angka ini telah mengalami pertambahan sebanyak 116.500 sejak kemarin.

Pada vaksinasi COVID-19 tahap pertama yang berlangsung sejak 13 Januari 2021, sasarannya adalah tenaga kesehatan (nakes) dengan total target sebanyak 1.468.764 orang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sedangkan tahap kedua vaksinasi diperuntukan petugas layanan publik dan lansia, berlangsung sejak 17 Februari 2021. Guru dan para pedagang pasar termasuk dalam sasaran tahap kedua ini.

Dalam laporan Satgas COVID-19, tercatat total sasaran vaksinasi di Indonesia sebanyak 181.554.465 orang.

ADVERTISEMENT

Berikut rincian update vaksinasi COVID-19 per 27 Februari 2021, mengacu pada laporan harian yang dihimpun Satgas COVID-19 hingga pukul 12.00 WIB WIB:

  • Total sasaran vaksin: 181.554.465
  • Sasaran vaksin tenaga kesehatan: 1.468.764
  • Vaksin dosis 1: 1.616.165 (+ 32.584 orang)
  • Vaksin dosis 2: 982.370 (+116.500 orang)



(vyp/up)

Berita Terkait