Indonesia mencatat 4.071 kasus baru COVID-19, Minggu (24/7/2022). Angka tersebut dibarengi kasus sembuh sebanyak 2.684 dan tercatat nol pasien COVID-19 meninggal dunia.
Seiring itu, sebanyak 84.174 spesimen diperiksa hari ini dengan jumlah suspek sebanyak 3.546. Total kasus aktif kini ada sebanyak 40.452, dengan total kasus COVID-19 terkonfirmasi di Indonesia kini ada sebanyak 6.168.342.
Menyusul lonjakan kasus COVID-19 di Indonesia kini, Kementerian Kesehatan RI mengungkapkan rencana pemberian vaksin COVID-19 dosis keempat atau booster kedua. Namun, rencana tersebut masih menunggu arahan dari Technical Advisory Group on Immunization (ITAGI). Rencana tersebut juga belum bisa diputuskan dalam jangka waktu dekat lantaran RI masih mengejar target vaksinasi COVID-19 dosis 1.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Beberapa negara ada yang sudah memulai vaksinasi booster kedua, tetapi belum semua, karena seperti kita, dia vaksinasi booster pertamanya saja belum terpenuhi," kata juru bicara Kemenkes RI, Mohammad Syahril, Jumat (22/7/2022), Jumat (22/7/2022).
"Beberapa negara ada yang sudah memulai vaksinasi booster kedua, tetapi belum semua, karena seperti kita, dia vaksinasi booster pertamanya saja belum terpenuhi," kata Syahril, Jumat (22/7/2022).
Di lain sisi, Ketua ITAGI Sri Rezeki Hadinegoro menyebut pihaknya belum merekomendasikan program vaksinasi dosis keempat. Pasalnya, cakupan vaksinasi dosis lengkap dan booster di RI belum mencapai target.
"ITAGI belum merekomendasikan dosis keempat. Cakupan dosis pertama sudah bagus 90-an persen, dosis kedua agak rendah meskipun sudah lumayan juga, 81 persen," ucapnya seperti dikutip Antara News, Sabtu (23/7).
(vyp/up)











































