Selama masa subur, wanita yang sehat umumnya mengalami menstruasi atau haid satu kali dalam sebulan. Ketika itu muncul, wanita bisa saja berhubungan intim dengan pasangannya. Kondisi tersebut pun tak terlepas dari pertanyaan, apakah wanita haid bisa hamil?
Berhubungan seks ketika haid sebenarnya menimbulkan pro dan kontra di dunia kesehatan. Salah satu risiko terbesar yang sering dilaporkan adalah infeksi jamur dan vaginosis bakteri.
Itu sebabnya beberapa ahli medis, tidak menganjurkan wanita melakukan hubungan intim saat haid. Bahkan, hal ini juga menyebabkan peradangan kepala penis atau dikenal dengan balanitis.
Apakah Wanita Haid Bisa Hamil?
Dikutip dari Healthline, kebanyakan wanita mengira pendarahan vagina adalah awal dari siklus menstruasi. Padahal, pendarahan bisa terjadi saat ovulasi yang menandakan waktu paling subur pada wanita.
Ovulasi adalah pelepasan sel telur dari indung telur. Kondisi tersebut terjadi dalam beberapa hari setelah menstruasi berakhir. Di kala ini, berhubungan seks tanpa kondom secara dramatis meningkatkan peluang untuk hamil.
Perlu diketahui, sperma dapat bertahan hidup selama 72 jam dalam tubuh. Jadi, jika seorang wanita berhubungan seks pada hari terakhir haidnya dan berovulasi dalam beberapa hari berikutnya, sperma tersebut berpotensi tinggi membuahi sel telur.
Dikarenakan fluktuasi ini, seorang wanita secara teori bisa hamil kapan saja menyesuaikan masa suburnya. Keteraturan siklus mentruasi dan masa subur bisa dipengaruhi berbagai faktor berikut ini:
- Gangguan Makan
- Penurunan berat badan atau olahraga ekstrim
- Sindrom ovarium polikistik atau Polycystic Ovary Syndrome (PCOS)
- Penyakit radang panggul
- Fibroid rahim
- Endometriosis
Berhubungan seks tanpa kondom setiap saat berisiko. Selain risiko kehamilan, wanita juga bisa terkena Penyakit Menular Seksual (PMS), seperti klamidia, kutil kelamin, atau HIV. Untuk perlindungan tambahan, banyak pasangan menggunakan kondom bersamaan dengan metode KB, seperti pil atau IUD.
Simak Video "Ibu Hamil Meninggal Usai Ditolak RSUD di Subang, Ini Respon Kemenkes"
[Gambas:Video 20detik]
(naf/naf)