Pakar di Indiana University mengungkap usia rata-rata pria dan wanita memiliki anak. Riset dilakukan dengan menggunakan mutasi DNA, terungkap perbedaan rata-rata kelahiran rupanya 'menyusut' dari waktu ke waktu.
Menurut penelitian yang dimuat 6 Januari 2023 di Science Advances, usia rata-rata manusia memiliki anak selama 250.000 tahun terakhir adalah 26,9. Selain itu, usia pria secara konsisten lebih tua, yakni rata-rata 30,7 tahun, daripada ibu, rata-rata 23,2 tahun.
Namun, kesenjangan usia telah menyusut dalam 5.000 tahun terakhir, dengan perkiraan penelitian terbaru tentang usia ibu pertama kali melahirkan rata-rata di 26,4 tahun. Kesenjangan yang menyusut sebagian besar disebabkan karena ibu memiliki anak di usia yang lebih tua.
"Kami sekarang dapat mengidentifikasi mutasi ini, melihat perbedaannya antara induk jantan dan betina, dan bagaimana mutasi tersebut berubah sebagai fungsi dari usia induk," kata para ahli dalam riset tersebut.
Para peneliti awalnya tidak berusaha memahami hubungan gender dan usia saat pembuahan dari waktu ke waktu, mereka sedang melakukan penyelidikan yang lebih luas tentang jumlah mutasi yang diturunkan dari orang tua ke anak. Mereka hanya memperhatikan pola mutasi berdasarkan usia sambil berusaha memahami perbedaan dan persamaan antara pola ini pada manusia versus mamalia lain, seperti kucing, beruang, dan kera.
"Kisah sejarah manusia digabungkan dari berbagai sumber: catatan tertulis, temuan arkeologi, fosil, dan lain-lain," kata Wang, salah satu penulis tersebut.
"Genom kita, DNA yang ditemukan di setiap sel kita, menawarkan semacam manuskrip sejarah evolusi manusia. Temuan dari analisis genetik kami mengkonfirmasi beberapa hal yang kami ketahui dari sumber lain (seperti peningkatan usia orang tua baru-baru ini), tetapi juga menawarkan pemahaman yang lebih kaya tentang demografi manusia purba. Temuan ini berkontribusi pada pemahaman yang lebih baik tentang sejarah kita bersama."
Simak Video "Kata Ahli Gizi soal Viral Bayi Dikasih Kopi hingga BAB 9 Kali"
[Gambas:Video 20detik]
(naf/kna)