Windi pun kemudian mencoba diet ala Deddy Corbuzier yang lebih dikenal sebagai OCD. Tak lupa, ia juga rajin melakukan berbagai jenis latihan fisik. Hasilnya, dalam waktu 14 hari berat badan Windi berhasil turun sebanyak 5 kg. Semula berat badan wanita dengan tinggi badan 158 cm ini adalah 60 kg, namun kini stabil di angka 55 kg.
Ingin tahu kisah sukses dietnya? Berikut penuturan Windi kepada detikHealth, seperti ditulis pada Rabu (25/2/2015):
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Cara yang saya pilih adalah melakukan diet OCD. Dalam menerapkan diet ini, saya mengambil jendela makan 4 jam. Selain itu, saya juga melanjutkan dengan puasa dalam sepekan minimal dua kali.
Selain mengubah pola makan, saya juga olahraga. Untuk olahraganya pagi hari saya O7W dan sorenya saya aerobik seminggu 5 kali. Saya juga minum jus jambu biji setiap hari karena minuman ini bisa membuat kenyang. Yang saya dengar jus ini juga bermanfaat untuk menurunkan berat badan.
Alhamdulillah baru 2 pekan menjalani OCD berat badan saya berkurang 5 kg. Tekad saya berat badan harus turun lagi dan saya rasa itu bukan hal yang susah jika saya tetap konsisten menjalani OCD. Penting juga untuk selalu bersugesti positif bahwa diet itu tak sulit, dengan begitu berat badan ideal akan menjadi milik kita. Selamat mencoba!
Baca juga: Rahasia Fansyah Pangkas Bobot 30 Kg: Rutin Minum Teh Hijau Sebelum Tidur
(ajg/up)











































