Tapi meski demikian Profesor Margaret Morris dari New South Wales mengingatkan hari curang bukan berarti boleh benar-benar bebas makan. Ada satu jenis makanan yang sebaiknya tetap dihindari yaitu junk food atau makanan olahan yang tinggi lemak dan gula.
Baca juga: Mau Turun Berat Badan Tak Perlu Diet Ketat, Sesekali 'Curang' Juga Penting
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Jadi kalau hal yang sama juga terjadi pada manusia yang sudah bersusah payah mencoba sehat sepanjang minggu, tapi akhir pekan lepas kontrol. Ini bisa berarti mereka tak melindungi perut mereka sebaik yang mereka inginkan," kata Morris seperti dikutip dari ABC Australia pada Kamis (21/1/2016).
Morris menjelaskan bahwa efek berubahnya biota mikro di perut terhadap manusianya bisa bermacam-macam. Berbagai macam studi menunjukkan bahwa para mikroba ini punya pengaruh pada otak sehingga mungkin saja efeknya berimbas pada kesehatan mental.
"Ada beberapa petunjuk yang memperlihatkan bahwa rasa depresi dan kecemasan pada manusia memiliki kaitan dengan biota di perut," pungkas Morris.
Baca juga: Agar Metabolisme Tak Terganggu, Turun Bobot Maksimal 2 Kg per Bulan (fds/up)











































