Padahal, seporsi makanan yang umumnya dianjurkan oleh ahli gizi adalah yang sesuai dengan hitungan kandungan nutrisinya. Jika mengikuti aturan porsi yang tepat, maka makan tak melulu sampai benar-benar kenyang atau malah sampai berlebihan.
Kondisi seperti ini justru bisa membuat konsumsi makanan sehat seperti sereal gandum atau daging dan sayur juga menjadi berpotensi menimbulkan kegemukan. Oleh sebab itu, Anda perlu memahami definisi porsi yang sesungguhnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Diajak Makan di Luar Rumah Saat Sedang Program Turun Bobot? Begini Triknya
"Ukuran patokan tangan merupakan cara yang mudah untuk menentukan besarnya porsi dalam mengonsumsi makanan, baik buah dan sayur, maupun sumber makanan lain," imbuhnya.
Untuk pria misalnya, menu protein yang dianjurkan adalah seukuran dua ruas telapak tangan. Sementara untuk karbohidrat sebanyak dua ruas telapak tangan. Untuk lemak, dianjurkan cukup mengonsumsi sebanyak ukuran dua ibu jari saja. Namun untuk sayur-sayuran, pria dianjurkan mengonsumsi minimal seukuran dua kepalan tangan.
Sedikit berbeda dengan porsi pria, untuk wanita dianjurkan untuk mengonsumsi protein dengan ukuran satu ruas telapak tangan. Untuk lemak, porsi wanita sama-sama seukuran dua ibu jari saja.
"Untuk karbohidrat wanita, konsumsi cukup satu ruas telapak tangan. Lalu buat sayuran, sama dengan pria, minimal seukuran dua kepalan tangan," terang nutrisionis lulusan California State University, Los Angeles ini.
Selain itu, saat sedang makan di luar rumah ada baiknya juga Anda selalu memeriksa kadar nutrisi yang biasanya disediakan di menu restoran. Sementara saat berbelanja produk makanan atau camilan di supermarket, jangan lupa juga untuk memeriksa label nutrisinya ya.
Dikutip dari Web MD, selain mengukur porsi agar tak makan berlebihan Anda juga bisa memilih piring ukuran lebih kecil saat makan. Dengan begitu, risiko Anda untuk makan berlebihan juga akan berkurang.
Baca juga: Tambah Perasan Air Jeruk Nipis Saat Makan Cegah Bobot Naik? (ajg/vit)











































