Jakarta - Elsa Pataky mengubah tampilan menjadi wanita tua sebagai bentuk dukungan kepada suaminya, Chris Hemsworth, yang berisiko kena alzheimer. Ini hasilnya.
Before After Potret Elsa Pataky, Jadi Tua Bantu Chris Hemsworth Lawan Alzheimer

Romantis! Elsa Pataky beri kejutan untuk suaminya, Chris Hemsworth, dengan mengubah penampilannya jadi wanita tua. Hal ini ia lakukan untuk mendukung suaminya yang berisiko tinggi terkena alzheimer. (Foto: disney+)
Pada November 2022, Chris Hemsworth mengaku dirinya mempunyai penyakit turunan alzheimer setelah mengikuti tes genetik. Diagnosis tersebut membekas dan membuatnya khawatir. Dikutip dari National Health Service, Alzheimer adalah penyakit yang menyebabkan penurunan fungsi otak, seperti daya ingat, kemampuan berpikir, dan stabilitas mental. (Foto: disney+)
Mendengar hal itu Elsa pun membuat ide brilian dengan mendandani dirinya seperti wanita lanjut usia (lansia) berumur 60-an ke atas. Hasilnya pun sangat 'ciamik' terlihat dari detail-detail keriput di kulit wajah wanita berusia 46 tahun itu. (Foto: disney+)
Memiliki perubahan 180 derajat, membuat pemeran Thor tersebut tidak mengenal istrinya. Namun setelah diberitahu bahwa wanita tua itu adalah Elsa, Chris langsung terpana sekaligus tersentuh. (Foto: disney+)
Tanpa berpikir panjang, Chris pun mengubah penampilannya menjadi pria tua mengikuti transformasi sang istri. Kini, Chris memutuskan untuk 'cuti' dari dunia akting agar fokus pada pemulihan kesehatan dan keluarganya. (Foto: disney+)